Mobil Datsun Go Cross yang di pamerkan dalam acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di BSD City, Tangerang, 12 Agustus 2016. TEMPO/Fajar Januarta
TEMPO.CO, Jakarta - Datsun Cross dijadwalkan meluncur pada Kamis, 18 Januari 2018, di Indonesia. Mobil ini akan mengusung transmisi matik continuously variable transmission (CVT).
Datsun Indonesia mengatakan penggunaan transmisi CVT adalah jawaban terhadap kebutuhan pelanggan.
Menurut perusahaan yang sebelumnya hanya menjual mobil harga terjangkau ramah lingkungan (low cost green car atau LCGC) transmisi manual ini, generasi modern mencari kombinasi performa dan efisiensi pada kendaraan.
Baca: Datsun Cross Segera Meluncur, Simak Bocorannya
“Datsun Cross mengadopsi keunggulan teknologi canggih CVT Nissan. Dibandingkan dengan transmisi matik konvensional, CVT menawarkan pengalaman berkendara yang lebih halus, lebih nyaman, dan lebih efisien,” kata Eiichi Koito, Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia, dalam keterangan resmi, Rabu, 10 Januari 2018.
Selain itu, Koito menjelaskan, CVT menghasilkan perpindahan gigi yang mulus dengan tingkat rasio persneling yang efektif. Teknologi ini memungkinkan mesin bekerja pada rentang kecepatan kendaraan yang paling efisien.
Simak: Datsun Cross Sudah Bisa Dipesan, Ini Bocoran Harganya
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), dengan modal dua produk sejak menancapkan bisnis kembali di Indonesia, Datsun dibayangi tren negatif. Sepanjang tahun lalu, hingga November, penjualan pabrik ke dealer atau wholesale Datsun turun 62,16 persen menjadi 9.449 unit. Kontribusinya terhadap pasar dalam negeri turun dari 2,56 persen pada 2016 menjadi 0,95 persen.