Yamaha R3 diluncurkan di India Auto Expo pada 8 Februari 2018. (hindustantimes)
GOOTO.COM, Jakarta - Yamaha Indonesia memimpin ekspor sepeda motor dari Indonesia ke luar negeri yakni sebanyak 23.030 unit. Yamaha mampu mengalahkan Honda dengan kontribusi sebesar 60,57 persen dari total pengiriman ke luar negeri.
Baca: Yamaha MOTOROid Bisa Diperintah dengan Lambaian Tangan
Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mencatat ekspor sepeda motor dari Indonesia pada Januari meningkat 33,8 persen dibandingkan dengan bulan yang sama pada 2017. Total jumlah sepeda motor yang diekspor pada Januari 2018 sebesar 38.021 unit. Sementara pada periode yang sama tahun lalu sebanyak 28.406 unit.
Di posisi kedua, Honda tercatat melakukan pengiriman ke luar negeri sebanyak 6.281 unit atau sebesar 16,52 persen dari total ekspor. Di posisi selanjutnya ditempati oleh Suzuki dengan jumlah ekspor kendaraan roda dua secara CBU sebanyak 4.445 unit atau berkontribusi sekitar 11,69 persen.
Baca: Yamaha XMAX Digemari di Jawa Barat, Inilah Warna Favorit
Adapun merek TVS dan Kawasaki masing-masing mencatatkan pengiriman ke luar negeri dari Indonesia sebesar 3.328 unit dan 937 unit. Dengan jumlah pengiriman tersebut, TVS memberikan kontribusi sebesar 8,75 persen dan Kawasaki 2,46 persen dibawah Yamaha.