Mobil Niaga Ringan Dongkrak Penjualan Mitsubishi 2017
Reporter: Naufal Shafly
Editor: Wawan Priyanto
Jumat, 16 Februari 2018 13:39 WIB
Mitsubishi New Triton GLX 4x2 Single Cabin Hi Rider resmi dipasarkan di IIMS, Kamis, 27 April 2017. Tempo/Wawan Priyanto.
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Sepanjang 2017 Mitsubishi mencatat angka penjualan sebesar 79.669 unit. "Dari total angka penjualan tersebut, penjualan terbanyak masih disumbang oleh sektor kendaraan niaga ringan," kata Head of MMC Sales and Marketing MMKSI Imam Chaeru Cahya di Jakarta, Kamis malam, 15 Februari 2018.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Imam, di sektor kendaraan niaga ringan Mitsubishi memiliki tiga produk yakni Triton 4x4, Triton 4x2 + L300 dan Colt T-120 SS. Berdasarkan data penjualan retail Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) 2017, sektor ini menyumbang penjualan sebanyak 43.644 unit. Triton 4x2 + L300 menjadi produk terlaris dengan penjualan sebesar 23.096 unit.

Baca: Mitsubishi Xpander Jalani Uji Tabrak ASEAN NCAP, Simak Hasilnya

Sementara itu, kendaraan penumpang mencatat penjualan sebesar 36.025 unit. Penjualan terbanyak di sektor ini masih dikuasai oleh Medium SUV mereka, Pajero Sport 4x2 dengan angka 19.070 unit. Sedangkan, MPV andalan mereka yang tahun lalu menjadi ‘primadona’ pasar otomotif, Xpander, mencatat penjualan 11.890 unit.

Simak: Penjualan Mitsubishi Naik 10 Persen, Xpander Ikut Berkontribusi

Meski baru dijual pada September 2017, Xpander mencatat angka pejualan tertinggi kedua di sektor kendaraan penumpang. Sementara jika dilihat secara keseluruhan, Xpander mencatat angka penjualan tertinggi nomor tiga dibawah Pajero Sport 4x2 dan Triton 4x2.

Berikut data penjualan Mitsubishi sepanjang 2017;

Kendaraan Penumpang:

Pajero Sport 4x2               19.070 unit

Pajero Sport 4x4               1.773 unit

Xpander                           11.890 unit

Outlander Sport                1.242 unit

Mirage                              1.814 unit

Delica                               235 unit

Kendaraan Niaga Ringan:

Triton 4x4                          9.771 unit

Triton 4x2 + L300              23.096 unit

Colt T-120SS                     10.777 unit

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi