Toyota Aygo. Sumber: autocar.com
GOOTO.COM, Jakarta - Toyota akan meluncurkan city car Aygo, saudara Toyota Agya dengan mesin yang lebih bertenaga di pameran motor Geneva Motor Show bulan depan. Mobil yang dipasarkan di Eropa menggunakan mesin yang serupa dengan Toyota Agya berkapasitas 1,0 liter VVT-i tiga silinder dengan bahan bakar bensin.
Mesin 1,0 liter dari Toyota Aygo ini, beberapa komponen telah ditingkatkan. Misalnya, dual injektor, rasio kompresi lebih tinggi, komponen baru yang low friction, desain knalpot baru dan perbaikan pada balance shaft untuk mengurangi vibrasi saat idle. Mesin baru ini telah meningkatkan hingga 4 tenaga kuda menjadi 72 bhp pada 6.000 rpm dan torsi 93 Nm pada 4.000 rpm.
Baca: MPV Terlaris Januari, Mitsubishi Xpander Kejar Toyota Avanza
Meski mesin kecil namun ketika dipakai akselerasi 0-100 kilometer per jam hanya butuh waktu 13,8 detik tak terlalu buruk untuk mesin berkapasitas 1,0 liter. Sedangkan top speed Toyota Aygo mencapai 161 kilometer per jam. Pada versi 2018 ini, telah mengalami peningkatan pada akselerasi hingga 0,4 detik dan top speed 1,6 kilometer per jam. Pada versi 2018 ini, juga telah mengalami perbaikan konsumsi bahan bakar dari 29 kilometer per liter menjadi 30,5 kilometer per liter.
Toyota Aygo. Sumber: autocar.com
Selain perbaikan pada mesin, Toyota juga mengubah pengaturan pada kemudi Toyota Aygo sehingga lebih responsif. Namun, Toyota tidak menjelaskan perbaikan yang dilakukan tersebut. Toyota mempertebal lapisan peredam di kabin sehingga mengurangi kebisingan, getaran, dan suara dari luar.
Tak hanya itu, tampilan Toyota Aygo juga lebih trendi dengan penyematan hidung berbentuk huruf X dengan warna mengikuti bodi. Lampu depannya juga menggunakan proyektor LED dengan DRL. Lapisan kisi-kisi tetap lebar untuk membantu pendinginan radiator.
Baca: Fitur Keselamatan Canggih Ini Ada di New Toyota Yaris
Pada bagian interior, terdapat layar cluster instrumen dengan kualitas definisi tinggi berukuran 7 inci. Kursi joknya pun menggunakan bahan lebih baik dengan warna Quartz Grey dan Piano Black.
AUTOCAR