Senior Vice President of Trade Partnership Blibli.com, Lay Ridwan Gautama (kiri) dan President Director Mobil88, Halomoan Fischer Lumbantoruan (kanan) berfoto bersama setelah melakukan penandatangan kerjasama Layanan Fitur Tukar Tambah (trade-in) mobil secara online pertama di Indonesia. Rabu, 4 Maret 2018. Dok Blibli.com
GOOTO.COM, Jakarta - Situs e-commerce Blibli.com bekerja sama dengan Belimob.com membuka layanan tukar tambah mobil secara online pertama di Indonesia, Rabu, 4 April 2018.
Belimob.com merupakan unit bisnis Mobil88 yang bergerak dalam bidang pembelian kendaraan mobil bekas. Peluncuran kerja sama ini bertepatan dengan kegiatan BLIBLI.COM OTOFEST, yakni festival otomotif online pertama di Indonesia yang berlangsung pada 19 Maret – 10 Mei 2018.
Senior Vice President of Trade Partnership Blibli.com Lay Ridwan Gautama mengatakan bahwa layanan tukar tambah mobil ini merupakan upaya perusahaan dalam menghadirkan one stop shopping experience bagi pelanggan saat membeli mobil di Blibli.com.
Baca: Toyota Avanza Rajai Bursa Mobil Bekas Kuartal I 2018
“Sebagai langkah awal kami berpartner dengan Mobil88 yang terpercaya sekaligus terdepan dalam bidang jual beli mobil bekas,” kata Lay Ridwan dalam siaran tertulis yang diterima Gooto.com, Kamis, 5 April 2018.
Lay Ridwan menjelaskan, layanan tukar tambah mobil ini merupakan pengembangan dari fasilitas layanan penjualan mobil yang sudah ada di Blibli.com sejak tahun 2016. Fitur ini diklaim memudahkan pelanggan Blibli.com dalam proses ‘melepas’ mobil lama ketika ingin membeli mobil baru di Blibli.com.
Baca: Mobil Bekas Toyota Avanza Diburu Konsumen Menjelang Lebaran Menurut Lay Ridwan Blibli.com untuk penjualan produk otomotif khususnya mobil saat ini sudah bekerja sama dengan lebih dari 15 merek mobil. “Dalam waktu dekat secara bertahap merek-merek dan tipe mobil lain yang kami jual sudah bisa dibeli dengan cara Tukar Tambah,” ujarnya.
President Director Mobil88 Halomoan Fischer Lumbantoruan mengatakan bahwa perusahaannya sudah lama menyasar pasar e-commerce untuk melayani pembelian mobil maupun memfasilitas tukar tambah mobil. “Melalui kerja sama ini kami siap memberikan yang terbaik termasuk kemudahan dalam pelayanan jual beli bagi pelanggan Blibli.com,” ujarnya.
Di awal peresmian layanan Fitur Tukar Tambah mobil, Blibli.com menawarkan berbagai benefit tambahan khusus untuk beberapa tipe mobil seperti Daihatsu Sirion, Toyota Rush, Daihatsu Terios, Mitsubishi Xpander dan Toyota Yaris.