Buktikan Ketangguhan, Mitsubishi Xpander Roadshow ke 9 Kota
Reporter: Tempo.co
Editor: Wawan Priyanto
Selasa, 3 Juli 2018 12:26 WIB
Mitsubishi Xpander tampil pertama kali di dunia pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang berlangsung di ICE, BSD City, Tangerang, 10-20 Agustus 2017. TEMPO/Ryan Maulana.
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), akan mengadakan roadshow Mitsubishi Xpander di 9 kota besar di Indonesia. Roadshow ini akan dimulai pada Juli 2018 hingga awal tahun 2019.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Deputy Group Head of Planning & Communication Group PT MMKSI Intan Vidiasari mengatakan bahwa roadshow dengan tema Tons of Real Happiness ini menjadi ajang pembuktian Xpander tak sebatas memiliki desain yang baik, fitur lengkap, kenyamanan maksimal, serta tenaga yang besar.

Baca: Harga Mitsubishi Xpander Naik Mulai Mei, Ini Penjelasan MMKSI

"Tapi menghadirkan berton-ton kebahagiaan untuk dibagi bersama keluarga Indonesia," kata Intan dalam siaran pers yang diterima Tempo, Selasa, 3 Juli 2018. "Mitsubishi Xpander merupakan pilihan kendaraan small MPV terbaik bagi siapapun, karena semua keunggulan yang dimilikinya secara nyata."

Kampanye baru untuk kendaraan Small MPV - Car Of The Year 2018, Mitsubishi Xpander, bertajuk "Mitsubishi XPANDER Tons of Real Happiness", yang dimulai dengan tayangan iklan yang di berbagai saluran televisi nasional dan dapat disaksikan di kanal YouTube resmi Mitsubishi Motors Indonesia mulai 1 Juli 2018 (https://youtu.be/Wq7Fx03ah7Q).

Baca: Ekspor Mitsubishi Xpander Tiba di Filipina, Dipasarkan Akhir Mei

Sebagai referensi, Intan menjelaskan, adegan pada video yang memperlihatkan Xpander mampu menarik beban besar merupakan hasil adegan nyata bukan rekayasa yang dilakukan oleh professional dalam pengawasan pihak berwenang. Aktivitas "XPANDER Tons of Real Happiness" akan dimulai di Summarecon Mall, Bekasi, pada 27-29 Juli 2018.

Mitsubishi Xpander merupakan mobil terlaris di segmen Low MPV saat ini. Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) pada Mei 2018, pasar low MPV (wholesales) masih dipimpin Mitsubishi Xpander dengan angka 7.601 unit, Toyota Avanza dengan penjualan 6.480 unit, Suzuki Ertiga yang laku 4.449 unit, Daihatsu Xenia yang terjual 3.082 unit, Honda Mobilio dengan penjualan 2.764 unit, dan Wuling Confero sebanyak 1.104 unit.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi