Mobil Wuling SUV dipamerkan dalam pameran otomotif GIIAS 2018 di ICE BSD City, Tangerang Selatan, Banten, 4 Agustus. Dian Asmahani, Brand Manager PT SGMW Motor Indonesia, mengatakan respons pengunjung GIIAS 2018 saat ini terhadap kendaraan SUV yang dipajang tersebut cukup bagus. TEMPO/M Taufan Rengganis
GOOTO.COM, Jakarta - Wuling Motors Indonesia mencatat Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 626 unit selama pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2018), 2-12 Agustus 2018 di ICE, BSD City, Tangerang.
Brand Manager Wuling Motors Indonesia Dian Asmahani mengatakan bahwa Wuling Confero menjadi kontributor terbesar dengan pemesanan mencapai 381 unit (61 persen) dengan varian yang paling dicari adalah Confero 1.5 (Double Blower). Sedangkan Wuling Cortez sebanyak 245 unit (39 persen) dengan tipe paling diminati pelanggan adalah Cortez 1.8L Lux+.
Baca: Diperkenalkan di GIIAS 2018, Baojun 530 Belum Dijual “Kami sangat mengapresiasi dukungan tersebut dan menjadi kebanggaan kami, dimana produk Wuling dapat menjadi bagian dari keluarga Indonesia,” kata Dian dalam siaran pers yang diterima Tempo, Rabu, 15 Agustus 2018.
Dian mengklaim pengunjung GIIAS 2018 juga cukup antusias melalui test drive produk Wuling selama pameran berlangsung. Adapun varian yang paling sering dicoba selama test drive GIIAS 2018 ialah tipe tertinggi The New Choice of MPV, Cortez 1.8L Lux+.
Pada GIIAS 2018, Wuling turut menampilkan 1 unit Confero S Anniversary Special Edition sebagai Grand Prize bagi pelanggan yang melakukan pembelian mobil Wuling selama GIIAS 2018.
Baca: Wuling Pamerkan Mobil SUV di GIIAS, Begini Respon Pengunjung
Pengundian pemenang telah dilakukan pada Minggu, 12 Agustus 2018, yang disaksikan oleh perwakilan pihak Kementerian Sosial Republik Indonesia, Dinas Sosial Kota Tangerang, Kepolisian, serta Notaris dan pemenang yang beruntung mendapatkan Confero S Anniversary SpecialEdition adalah Siti Mursidah yang melakukan pembelian Confero S 1.5L Lux+.
Wuling tampil cukup berani di pameran otomotif GIIAS 2018. Pabrikan asal Cina ini menurunkan dua mobil yang didatangkan dari negara asalnya yakni Wuling SUV (Baojun 530) dan mobil listrik E100.