Mercedes-AMG GT C. 28 Agustus 2018. (Mercedes-Benz Malaysia)
GOOTO.COM, Jakarta - Tempo menjajal berbagai model mobil impian Mercedes-Benz di Malaysia, 28-29 Agustus 2018. Kegiatan ini dilangsungkan di Pantai Cherating, Pahang, sekitar 300 kilometer sebelah timur Kuala Lumpur.
Dalam kegiatan dengan tema Mercedes-Benz Dream Cars Media Drive ini disediakan 10 unit mobil eksotis Mercedes-Benz Dream Cars Collection yakni AMG GT C, CLS 450, C 300 Cabriolet, C 43 CKD (2 unit), E 63 Sedan, C 250 Coupe AMG Line, S 560 Cabriolet, GLC 43 CKD. Tempo menjajal beberapa model tertinggi sebagai pengemudi maupun penumpang.
Beberapa model Mercedes-Benz yang menjadi bagian dari Dream Cars Collection pabrikan asal Jerman saat media test drive di Pantai Cherating, Pahang, Malaysia, 28 Agustus 2018. (Mercedes-Benz Malaysia)
Wakil Presiden Penjualan dan Pemasaran Mobil Penumpang Mercedes-Benz Malaysia Mark Raine mengatakan bahwa mobil-mobil yang disediakan tersebut dibuat untuk memenuhi impian penggila otomotif.
Baca: 3 Jam Menikmati Kemewahan Mercedes-Benz S 450 L AMG di Malaysia
"Dream Cars Collection Mercedes-Benz menawarkan kesenangan maksimal untuk penggemar sejati," kata Mark Raine di sela-sela Dream Cars Media Drive, di The Kasturi, Pulau Cherating, Pahang, Malaysia, 29 Agustus 2018.
Raine menjelaskan bahwa tiga model terbaru Mercedes-Benz yakni CLS-Class, AMG GT C, dan E-Class Cabriolet baru saja melengkapi keluarga Mercedes-Benz di Malaysia. CLS-Class merupakan coupe empat pintu dengan desain sporty khas Mercedes-Benz.
Mercedes-Benz C 300 menjadi bagian dari My Dream Cars Collection pabrikan asal Jerman itu di Pantai Cherating, Pahang, Malaysia, 29 Agustus 2018. TEMPO/Wawan Priyanto.
Sementara itu, AMG GT C melengkapi keluarga GT yang sudah lebih dulu diluncurkan yakni GT R dan GT S. GT C merupakan varian yang berada di antara GT R dan GT S. Sedangkan E-Class Cabriolet melengkapi pilihan model yang sebelumnya telah diluncurkan yakni C-Class dan S-Class Cabriolet.
Ketiga model terbaru tersebut juga diikutsertakan dalam My Dream Cars Media Drive yang diselenggarakan Mercedes-Benz Malaysia. Di hari pertama test drive, Tempo menjadi penumpang CLS 450 dengan perjalanan sekitar 15 menit. Selanjutnya, gantian Tempo mengambil alih kemudi.
Mercedes-AMG E 63 S di Pantai Cherating, Pahang, Malaysia, 29 Agustus 2018. TEMPO/Wawan Priyanto
Istimewanya mobil yang Tempo jajal adalah Mercedes-AMG GT C yang harganya di kisaran Rp 5 miliar. Cukup lama Tempo menggeber mobil ini di jalan raya sekitar Pantai Cherating, kira-kira 20 menit perjalanan. Giliran selanjutnya adalah menjadi penumpang C 43 yang sudah dirakit di Malaysia. Tempo menutup hari pertama test drive ini menuju hotel menggunakan GLC 43.
Baca: Diperkenalkan di IIMS, Mercedes-Benz Ingin Lokalkan Mobil Listrik
Hari kedua Tempo kembali menjajal 4 mobil Mercedes-Benz yang masuk ke dalam Dream Cars Collection yakni E 63 S, GT C, S 560 Cabriolet, dan CLS 450. Istimewanya, Tempo secara bergantian mengemudikan S 560 Cabriolet dan CLS 450 dari Pantai Cherating menuju Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur, sekitar 300 kilometer dengan 5 jam mengemudi.
Mercedes-Benz S 560 Cabriolet dalam kegiatan My Dream Cars Drive di Pantai Cherating, Pahang, Malaysia, 29 Agustus 2018. TEMPO/Wawan Priyanto.
Sayang, karena waktu terbatas Tempo tidak memiliki kesempatan untuk mencicipi model tertinggi, Mercedes-Maybach S 560, yang menjadi tunggangan para aristokrat.
Simak ulasan detail per model akan kami sajikan di Tempo.co dan Gooto.com, lengkap dengan video 360 dari dalam kabin mobil.