Renault Tunjuk Bos Baru Gantikan Carlos Ghosn
Reporter: Gooto.com
Editor: Wawan Priyanto
Rabu, 21 November 2018 07:30 WIB
Pimpinan eksekutif Nissan Motor Carlos Ghosn berpose dengan mobil konsep Land Glider, dalam Tokyo Motor Show di Chiba, sebelah timur Tokyo, Jepang (21/10). (REUTERS/Kim Kyung-Hoon)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Paris - Dewan Direksi pabrikan mobil asal Prancis, Renault, mengumumkan ketua interim dan menyerahkan kepeminpinan baru untuk mengganti Carlos Ghosn yang ditangkap di Jepang karena dicurigai melakukan pelanggaran keuangan, kata sumber Reuters.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Kasus Carlos Ghosn Tidak Pengaruhi Hubungan Renault - Mitsubishi

Direktur Independen Tertinggi Dewan Renault, Philippe Lagayette, akan mengambil alih sementara sebagai ketua, kata sumber tersebut. Chief Operating Officer Thierry Bollore, orang nomor dua setelah Ghosn, akan mengambil alih kekuasaan penuh perusahaan.

Pada pertemuan Selasa, dewan disebut masih menahan diri untuk menggulingkan Ghosn dari jabatan ketua dan kepala eksekutif, sementara itu menunggu informasi lebih lanjut tentang tuduhan yang muncul dari penyelidikan internal oleh mitra aliansi Nissan, kata sumber tersebut.

Baca: Kasus Penangkapan Carlos Ghosn, Saham Nissan Anjlok

Seorang juru bicara Renault tidak segera menanggapi permintaan untuk komentar.

Reuters

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi