Pemesanan Lambretta Dipercepat, Begini Caranya
Reporter: Wira Utama
Editor: Wawan Priyanto
Jumat, 29 November 2019 10:04 WIB
Pengunjung melihat motor Lambretta yang dipamerkan dalam acara Indonesia International Motor Show atau IIMS 2019 di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta, 27 April 2019. Lambretta lewat bendera PT Skuter Motor Indonesia (SMI) memperkenalkan Lambretta V-Special yakni, Lambretta V200 dan V125 Special. TEMPO/Fajar Januarta
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Sebagai pendatang baru di pasar otomotif Indonesia, Lambretta masih mengandalkan suplai impor. Sebab itu, proses penjualan masih terkendala inden.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami memang masih inden, sambil menunggu pengiriman. Kami juga sedang mengejar bagaimana caranya agar tidak inden lagi," ujar Manager Marketing Skuter Motor Indonesia atau SMI, Adrianus Donny, Rabu 27 November 2019.

SMI sebagai distributor Lambretta di Indonesia saat ini memasarkan model V200 dan V125 yang diimpor utuh dari Vietnam. Skuter premium ini diklaim memakan waktu inden satu sampai dua bulan.

"Sekarang sudah tinggal satu bulan, dari SPK. Itu juga tergantung warna dan tipenya," ujarnya.

Donny mengklaim bahwa sejak diluncurkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, Lambretta V125 dan V200 sudah terjual lebih dari 100 unit. "Terus bertambah setiap bulan," kata dia.

Sementara itu, CEO Brum Brum selaki induk PT SMI, Ade Sulistioputra, mengaku persoalan inden Lambretta tidak menjadi persoalan serius untuk saat ini. Kendati demikian, pihaknya tetap berupaya untuk menyediakan stok. "Tapi kalau memang permintaan bisa mengatasi suplai, bagi saya itu tidak ada masalah," ujarnya.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi