Hari Ini, Seluruh Dealer Toyota di Jakarta Mulai Beroperasi
Reporter: Bisnis.com
Editor: Eko Ari Wibowo
Senin, 8 Juni 2020 20:37 WIB
Booth dealer Toyota Auto2000 selama ajang Astra Auto Fest 2019 di Astra Biz Center
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Memasuki masa PSBB transisi, PT Toyota Astra Motor mulai mengoperasikan kembali jaringan dealernya di DKI Jakarta. Dalam masa PSBB kali ini, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengizinkan sejumlah usaha untuk kembali beroperasi, termasuk dealer kendaraan baru.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmy Suwandi, mengatakan pengoperasian kembali jaringan dealer di DKI Jakarta akan memenuhi segala kebijakan yang diberlakukan pemerintah, terutama dalam menjalankan protokol kesehatan.

"Di Jakarta, per hari ini relatif hampir semua showroom mulai beraktifitas. Hal ini tentu sesuai dengan arahan pemerintah daerah terkait dengan protokol virus corona atau Covid-19," ujar Anton kepada Bisnis, Senin 8 Juni 2020.

Berdasarkan informasi dari laman resminya, TAM memiliki 38 jaringan dealer yang tersebar di Jakarta, yakni sebanyak 4 dealer terletak di Jakarta Pusat, 13 dealer di Jakarta Selatan, 7 dealer di Jakarta Timur, Jakarta Barat 9 dealer, dan Jakarta Utara 5 dealer.

Sementara itu, jumlah dealer Toyota Astra di Jabodetabek mencapai 59 outlet. Anton mengatakan jumlah tersebut mengontribusi 30 persen penjualan perusahaan secara nasional.

Anton berharap masa transisi tersebut dapat mengakselerasi kinerja penjualan Toyota, yang sempat anjlok pada April 2020. Sementara perusahaan belum merilis laporan kinerja penjualan per Mei.

"Harapannya, tentu ada kenaikan dibandingkan bulan Mei, tetapi tentu harus kamu monitor hari per harinya apalagi baru satu pekan bulan ini berlangsung," tuturnya.

BISNIS 

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi