Aston Martin Pakai Workstation Lenovo Bikin Mobil Canggih
Reporter: Bisnis.com
Editor: Jobpie Sugiharto
Selasa, 7 Juli 2020 10:59 WIB
Helikopter hasil kerjasama Airbus dan Aston Martin. Sumber: motor1.com
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Produsen mobil Aston Martin menggandeng Lenovo untuk menciptakan mobil paripurna baru nan canggih.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lenovo, pabrikan komputer dan perangkat internet, akan menjadi mitra workstation yang meliputi aspek teknik, desain, visualisasi, dan arsitektur.

Aston Martin menyatakan memilih Lenovo sebagai Official Workstation Partner karena performa yang kuat dan teknologi Lenovo yang tepercaya.

Direktur IT Aston Martin Steve O’Connor menyatakan bahwa portofolio workstation Lenovo akan membantu perusahaan untuk mengkonfigurasi mesin sesuai dengan kebutuhan tim.

“Anda tidak dapat mendesain atau membuat sebuah mobil tanpa workstation. Portfofolio workstation Lenovo memungkinkan kami mengonfigurasi mesin dan perancangan sesuai dengan kebutuhan,” katanya melalui siaran pers yang dikutip Bisnis.com pada Senin malam lalu, 6 Juli 2020.

Steve O’Connor menerangkan tim desainer Aston Martin akan menggunakan workstation Lenovo yang didukung NVIDIA Quadro GPU untuk memadukan sisi fisik dan digital pada desain, modeling, dan rendering.

General Manager Workstation and Client AI Business Unit Lenovo Rob Herman menuturkan workstation mobile ThinkPad P Series menawarkan kemampuan membuka file berukuran besar dan memastikan proses desain berjalan lancar.

“Hal ini memungkinkan Aston Martin untuk membawa desain mereka menjadi nyata dan real-time," ucap Herman.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi