Ajang IMX 2020 hybrid juga akan tetap didukung Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, dan akan melibatkan pula beberapa influencer otomotif.
GOOTO.COM, Jakarta - Tiket pre-sales Indonesia Modification Expo Hybrid (IMX 2020) resmi dijual secara online per hari ini, Kamis, 30 Juli 2020. Tiket ini dibanderol mulai Rp 25 ribu.
"Semua penjualan tiket IMX 2020 secara online, jadi calon pengunjung atau penonton cukup gunakan gawainya. Kami kerja sama dengan Loket.com untuk sistem registrasi tiket," kata Indonesia Modification Expo Project Director, Andre Mulyadi dalam keterangan pers, Kamis, 30 Juli 2020.
Tiket IMX 2020 berbentuk softcopy yang akan dikirimkan ke email pembeli. Tiket ini akan berisi nomor barcode giveaway, streaming link untuk menonton IMX 2020, dan kupon undian Giveaway-Supergiveaway.
"Ada kesempatan memperoleh undian Giveaway dan Supergiveaway yang selalu ditunggu-tunggu setiap tahunnya," ujar dia.
Pada gelombang pertama, penjualan tiket dijual seharga Rp25 ribu (early bird) dan disediakan dengan sistem siapa cepat dia dapat. Fasilitas dan keuntungannya sama dengan penjualan tiket online yang sifatnya reguler, namun dijual dengan harga lebih murah. Tahun ini, supergiveaway berupa Suzuki Ignis modifikasi.
Untuk diketahui, pameran modifikasi IMX 2020 yang akan dilaksanakan pada 10 Oktober 2020. Pameran ini menerapkan konsep hybrid atau campuran antara event offline dan online.