New Honda CR-V Laris Manis, Sebulan Dipasarkan Laku 1.120 Unit
Reporter: Tempo.co
Editor: Wawan Priyanto
Rabu, 17 Maret 2021 14:51 WIB
New Honda CR-V diperkenalkan di Indonesia, 18 Februari 2021. (Youtube/Honda)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaNew Honda CR-V resmi dipasarkan di Indonesia mulai 18 Februari 2021. SUV ini ditawarkan dalam tiga varian yakni New CR-V 2.0L dengan harga Rp 489 juta, New CR-V 1.5L Turbo (Rp 522,5 juta), dan New CR-V 1.5L Turbo Prestige (Rp 577 juta). Kehadirannya mendapatkan angin segar dengan penjualan sepanjang Februari mencapai 683 unit, naik 21 persen dibanding Januari 2021. Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy mengatakan bahwa peluncuran model baru New Honda CR-V yang mendapatkan antusiasme sangat baik dari konsumen. “Hingga 16 Maret, jumlah pemesanan New Honda CR-V sudah mencapai 1.120 unit,” kata Billy dalam keterangan resmi, 16 Maret 2021.Baca juga: Kupas Tuntas Ubahan Terbaru New Honda CR-VNew CR-V mengisi segmen SUV medium, bersaing dengan Wuling Almaz, Nissan X-Trail, dan Mazda CX-5. Model ini mengalami beragam penyegaran, baik dari sisi eksterior, interior, maupun teknologi. Penyegaran yang menjadi nilai jual lebih pada New CR-V adalah hadirnya teknologi keselamatan terkini yang dikenal dengan nama Honda SENSING. Teknologi ini pertama kali digunakan pada All New Honda Accord yang sudah dipasarakn di Indonesia sejak dua tahun lalu. Teknologi Honda SENSING pada New Honda CR-V meliputi Collision Mitigation Brake System, Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC) with Low Speed Follow, hingga Auto-High Beam.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi