Kia Targetkan Penjualan Mobil 2,92 Juta Unit, Dibayangi Kelangkaan Semikonduktor
Reporter: Antara
Editor: Jobpie Sugiharto
Kamis, 29 April 2021 19:24 WIB
Test drive KIA Seltos di Pantai Indah Kapuk, Jakarta, 31 Januari 2020. TEMPO/Wira Utama
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Produsen mobil Korea Selatan, Kia Corporation, menargetkan penjualan mobil sebanyak 2,92 juta unit pada 2021 seiring tahun meningkatnya permintaan setelah pemulihan ekonomi dari pandemi Covid-19.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Target tersebut artinya Kia mengharapkan penjualan mobil tahun ini naik 12,1 persen dibandingkan 2020.

Perusahaan menargetkan penjualan domestik Korsel sebanyak 535.000 unit dan penjualan di luar Korsel 2,39 juta unit.

Dalam pernyataan resmi Kia dikutip hari ini, Kamis, 29 April 2021, perusahaan tetap mengantisipasi dampak pandemi Covid-19 dan kelangkaan chip semikonduktor.

Pada kuartal pertama 2021, Kia melaporkan pendapatannya naik 13,8 persen secara tahun-ke-tahun menjadi 16,58 triliun won. Meskipun nilai tukar tidak menguntungkan, sejumah model dicatat laku keras seperti SUV Kia Telluride dan Kia Seltos yang berkontribusi besar dalam penjualan.

BacaIni Dia Empat Mobil Kia yang Diunggulkan di Pasar Indonesia ..

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi