Pembalap Ducati Lenovo Jack Miller berfoto dengan rekannya Francesco Bagnaia dan pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli di podium MotoGP Spanyol di Circuito de Jerez, Spanyol, Ahad, 2 Mei 2021. Posisi kedua direbut Francesco dan ketiga ditempati Franco. REUTERS/Jon Nazca
GOOTO.COM, Jakarta - Jack Miller berhasl meraih kemenangan setelah menyelesaikan balpan paling depan di MotoGP Jerez, Minggu, 2 Mei 2021.
Pembapal Ducati tersebut berhasil mencatatkan waktu 41 menit 5,602 detik. Dirinya berhasil mengungguli Francesco Bagnaia yang menduduki peringkat kedua dengan selisih 1,912 detik.
Pada urutan ketiga MotoGP Jerez 2021, dihuni oleh pembalap Petronas Yamaha Franco Morbidelli, yang memiliki selisih waktu 2,516 detik dari Miller.
Nama Miller sendiri cukup mengejutkan keluar sebagai pemenang MotoGP Jerez. Mengingat, dalam free practice 1 sampai 4, dirinya tak mampu finish di lima besar.
Hasil mengejutkan juga didapatkan oleh Marc Marquez dan Fabio Quartararo, di mana kedua pembalap asal itu harus terlempar keluar lima besar.
Padahal, pembalap tim pabrikan Repsol Honda tersebut sempat menduduki posisi ketiga pada free practice 1 (FP1) MotoGP Jerez, Spanyol.
Sementara itu, pembalap kawakan sekaliber Valentino Rossi juga harus menelan hasil buruk. Pembalap beruluk The Doctor tersebut hanya mampu finish di posisi ke-17.
Berakhirnya MotoGP Jerez ini, tentunya membuat klasemen mengalami perubahan. Posisi puncak Quartararo harus digeser oleh Bagnaia.
Hasil MotoGP Jerez 2021:
1. Jack Miller 41 menit 05,602 detik 2. F. Bagnaia +1.912 3. F. Morbidelli +2.516 4. T. Nakagami +3.206 5. Joan Mir +4.256 6. A. Espargaro +5.164 7. M. Vinales +5.651 8. J. Zarco +7.161 9. M. Marquez +10.494 10. P. Espargaro +11.776
Baca: MotoGP Jerez: Fabio Quartararo Pole, Rossi Ke-17
MOTOGP