Pebalap tim Aston Martin Sebastian Vettel menjalani sesi latihan bebas pertama Grand Prix Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao. (30/4/2021) (Gabriel Bouys/AFP)
GOOTO.COM, Jakarta - Sebastian Vettel saat ini belum menampilkan permainan terbaiknya di Formula 1 2021. Bagaimana tidak, sejak awal musim dirinya sama sekali belum memberikan satu poin untuk tim pabrikan Aston Martin.
Pada free practice 2 (FP2) GP Spanyol Jumat, 7 Mei 2021, Vettel juga terbilang masih jauh dari kata apik. Mengingat, pembalap berkebangsaan Jerman tersebut tak masuk 10 besar di sesi latihan kedua Formula 1 GP Spanyol.
Diketahui bahwa Vettel hanya mampu menyelesaikan FP2 F1 di posisi ke-11 dengan catatan waktu 1 menit 18,947 detik. Ini merupakan sebuah penurunan performa baginya, setelah sebelumnya bertengger di posisi ke-8 pada FP1 Formula 1 GP Spanyol.
Meski penampilannya masih jauh dari kata maksimal, Vettel mengaku tetap bahagia. Karena menurutnya, tim pabrikan Aston Martin telah melakukan peningkatan di awal musim F1, yang membuatnya betah duduk di sana.
“Saya pikir adil untuk mengatakan itu mungkin hari Jumat terbaik kami. Saya lebih bahagia dengan mobil itu. Jelas ini trek yang berbeda, kondisi berbeda tetapi saya pikir secara umum saya merasa lebih betah, tampaknya meningkat,” kata Vettel.
“Saya pikir ini adalah langkah maju, jadi bagus untuk menandai itu dan sekarang seperti yang saya katakan, kami akan mencoba dan meningkatkan paket di mana kami sekarang. Lini tengah sangat ketat sehingga semua yang kami temukan akan menguntungkan kami,” tambahnya.
Sebastian Vettel sendiri saat ini masih berada di peringkat ke-16 klasemen sementara Formula 1 2021 dengan torehan 0 poin. Itu terjadi ketika dirinya gagal masuk 10 besar dalam tiga balapan awal. Posisi terbaiknya adalah peringkat ke-13.
Baca: Formula 1: Diisukan Hengkang, Bos Mercedes Tanggapi Masa Depan Valtteri Bottas
FORMULA 1