Hasil MotoGP Prancis: Jack Miller Juara, Marc Marquez Tertimpa Sial
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Minggu, 16 Mei 2021 20:19 WIB
Jack Miller. (twitter/@jackmilleraus)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap Ducati Jack Miller berhasil keluar sebagai juara di MotoGP Prancis pada Minggu, 16 Mei 2021, malam WIB.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jack Miller mampu melanjutkan tren positif sebagai pembalap tercepat dalam dua seri balapan beruntun. Mengingat, ia juga berhasil menjadi yang tercepat di Sirkuit Jerez pekan kemarin.

Rider asal Australia itu mampu lebih cepat dari Johann Zarco (runner-up) dengan selisih waktu 3,,970 detik dan 14,468 detik dari Fabio Quartararo (peringkat ketiga).

Pada balapan MotoGP Prancis ini, hanya ada 16 pembalap yang berhasil menyelesaikan balapan. Terhitung, ada enam rider yang gagal menyelesaikan balapan pada malam ini.

Marc Marquez, Alex Rins dan Joan Mir menjadi tiga pembalap yang ternama yang harus mengalami crash dan tidak bisa menyelesaikan balapan.

Padahal, Marquez sempat memimpin balapan, hingga akhirnya terjatuh dan tak bisa melanjutkan balapan MotoGP Prancis.

Hasil Balapan MotoGP Prancis 2021:

  1. Jack Miller AUS Ducati Team
  2. Johann Zarco FRA Pramac Ducati
  3. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha
  4. Francesco Bagnaia ITA Ducati Team
  5. Danilo Petrucci ITA KTM Tech3
  6. Alex Marquez SPA LCR Honda
  7. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda
  8. Pol Espargaro SPA Repsol Honda
  9. Iker Lecuona SPA KTM Tech3
  10. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha
  11. Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha
  12. Luca Marini ITA VR46 Avintia Ducati
  13. Brad Binder RSA Red Bull KTM
  14. Enea Bastianini ITA Avintia Ducati
  15. Tito Rabat SPA Pramac Ducati
  16. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha

DNF

Marc Marquez SPA Repsol Honda

Aleix Espargaro ITA Aprilia Gresini

Miguel Oliveira POR Red Bull KTM

Alex Rins SPA Suzuki Ecstar

Lorenzo Savadori ITA Aprilia Gresini

Joan Mir SPA Suzuki Ecstar

Baca: Hasil FP1 MotoGP Prancis: Jack Miller Terdepan, Marc Marquez Membaik

MOTOGP

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi