Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo memimpin balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Italia, Ahad, 30 Mei 2021. Quartararo kian kukuh di posisi teratas klasemen MotoGP 2021. Dia sudah mengumpulkan 105 poin hasil enam kali balapan. REUTERS/Ciro De Luca
GOOTO.COM, Jakarta - Klasemen MotoGP mengalami perubahan setelah seri balapan ke-6 di Sirkuit Mugello berakhir pada Minggu, 30 Mei 2021.
Pada balapan tersebut, Fabio Quartararo berhasil menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 41 menit 16,344 detik. Kemenangan ini membuatnya semakin kokoh di puncak klasemen.
Pembalap Monster Energy Yamaha tersebut sukses mengungguli Miguel Oliveira (posisi 2) dengan selisih waktu 2,592 detik dan Joan Mir di posisi ketiga (terpaut 3 detik)
Posisi keempat dihuni oleh Johann Zarco, yang membuat sang pembalap berhasil menyingkirkan Francesco Bagnaia di peringkat kedua klasemen sementara MotoGP 2021.
Bagnaia sendiri gagal menyelesaikan balapan setelah mengalami crash pada laps ke-22. Alhasil, rider Ducati tersebut tak meraih poin.
Sementara itu, dua pembalap ternama MotoGP, Valentino Rossi dan Marc Marquez, masih kesulitan di peringkat bawah.
Rossi masih mendekan di posisi ke-19 dengan torehan 15 poin. sedangkan Marquez turun satu peringkat ke posisi 18 dengan torehan 16 poin.
Lebih lengkapnya, berikut situs Gooto.com mencoba untuk merangkum klasemen sementara MotoGP 2021.
Klasemen Sementara MotoGP 2021:
- Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) 105 poin
- Johann Zarco (Pramac Racing) 81 poin
- Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) 79 poin
- Jack Miller (Ducati Lenovo Team) 74 poin
- Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) 65 poin
- Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) 64 poin
- Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team Gresini) 44 poin
- Brad Binder (Red Bull KT Factory Racing) 35 poin
- Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) 33 poin
- Miguel Oliveira (KTM) 29 poin
- Pol Espargaro (Repsol Honda) 29 poin
- Takaaki Nakagami (LCR Honda) 28 poin
- Alex Rins (Team Suzuki Ecstar) 23 poin
- Danilo Petrucci (Tech3 KTM Factory Racing) 23 poin
- Alex Marquez (LCR Honda) 20 poin
- Enea Bastianini (Esponsorama Racing) 20 poin
- Jorge Martin (Pramac Racing) 17 poin
- Marc Marquez (Repsol Honda) 16 poin
- Valentino Rossi (Petronas Yamaha) 15 poin
- Iker Lecuona (KTM Tech3) 13 poin
- Stefan Bradl (HRC 11 poin
- Luca Marini (SKY VR46 Esponsorama) 9 poin
- Michele Pirro (Pramac Ducati) 3 poin
- Lorenzo Savadori (Aprilia Racing Team Gresini) 3 poin
- Tito Rabat (Ducati) 1 poin
Baca: Fabio Quartararo Juara MotoGP Italia 2021, Valentino Rossi di P10