Cari Mobil Bekas, Berikut Cara Mengetahui Kendaraan Sudah Turun Mesin
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 14 Juni 2021 19:02 WIB
Mesin Toyota GR Yaris dengan emblem khusus Gazoo Racing. Mobil ini dirakit di jalur khusus untuk merakit mobil sport Toyoat di Pabrik Motomachi, Jepang. 16 September 2020. (Toyota)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Membeli mobil bekas menjadi salah satu keputusan yang cukup sering dilakukan orang. Mengingat, harga yang ditawarkannya tidak terlalu mahal.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kendati demikian, para calon pembeli harus tetap waspada dalam membeli mobil bekas. Salah satu langkah yang harus mereka perhatikan adalah kondisi mesin kendaraan.

Beberapa mobil bekas mungkin saja sudah mengalami turun mesin. Akan tetapi, tidak semua penjual mengakui kondisi kendaraan yang sebenarnya.

Untuk itu, redaksi Gooto.com mencoba untuk merangkum cara-cara mengetahui kendaraan yang sudah turun mesin versi Auto2000.

Ruang Mesin Bersih

Beberapa orang mungkin mengira bahwa ruang mesin yang bersih merupakan salah satu keunggulan dalam membeli mobil bekas. Akan tetapi, hal itu justru merupakan sebuah kerugian.

Jika ruang mesin terlalu bersih, maka hampir dipastikan bahwa mobil tersebut sudah turun mesin. Karena, saat melakukan overhaul, mesin yang diperbaiki bakal dibersihkan oleh sang montir.

Lubang Baut Tergores

Langkah kedua untuk mengetahui apakah mobil bekas pilihan Anda sudah turun mesin atau belum, adalah mengecek lubang baut pada blok mesin. Jika ada goresan di sana, maka Anda harus curiga.

Pasalnya, baut pada blok mesin biasanya sulit terbuka. Jadi, montir butuh usaha lebih keras untuk membuka bautnya. Kemungkinan percobaan mereka bisa membuat goresan pada lubang baut.

Terdapat Seal Silikon

Mobil bekas yang sudah turun mesin biasa terdapat segel mesin baru atau seal silikon. Karena pembongkaran mesin biasanya memberikan seal silikon.

Menurut laporan Auto2000, mesin mobil bekas yang ada seal silikonnya, maka dapat dipastikan bahwa kendaraan itu kemungkinan besar sudah turun mesin.

Baca: Tips Mudah Memeriksa Minyak Rem Mobil di Rumah

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi