ExxonMobil Ungkap Rahasia Kemenangan Red Bull di F1 GP Prancis
Reporter: Gooto.com
Editor: Wawan Priyanto
Rabu, 23 Juni 2021 06:40 WIB
Max Verstappen (kiri) dan Sergio Perez (kanan) di F1 GP Prancis, Minggu, 20 Juni 2021. (Red Bull/ExxonMobil)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaMax Verstappen (Red Bull Racing) tampil sebagai juara balap mobil Formula 1 Grand Prix Prancis yang digelar di Sirkuit Paul Richard, Minggu, 20 Juni 2021.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pembalap Belanda itu mampu menyalip juara dunia bertahan, Lewis Hamilton (Mercedes) menjelang balapan berakhir. Istimewanya, rekan satu tim Verstappen, Sergio 'Checo' Perez, finish di posisi ketiga melalui strategi satu kali pitstop yang dinilai sangat riskan terhadap degradasi ban. Drama Verstappen menjuarai GP Prancis dimulai pada dua lap menjelang finish. Ia mampu memangkas jarak 16 detik dari Hamilton yang terlihat akan memenangi balapan. Kemenangan Verstappen di Prancis ini merupakan yang ke-13 dalam karirnya. Tambahan 10 poin membuat posisi Verstappen di puncak klasmen dengan total 131 poin, unggul 12 poin dari Hamilton yang menduduki peringkat kedua. Sedangkan Checo bertahan di posisi ketiga dengan 84 poin. 

Di Klasmen konstruktor, Red Bull kokoh di puncak klasemen dengan 215 poin, unggul 37 poin dari Mercedes yang berada di posisi kedua.

“Kemenangan Max Verstappen dan Sergio Perez memperoleh podium ketiga merupakan momentum yang sangat membanggakan. Musim ini sangat menjanjikan bagi tim Red Bull Racing, para penggemar F1 dan konsumen pelumas Mobil™ turut merayakannya di Indonesia,” kata Rommy Averdy, Mobil Consumer Brand General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia dalam keterangan resmi, Rabu, 23 Juni 2021.

Menurut Rommy, kemenangan balapan Red Bull kali ini adalah upaya tim yang luar biasa dan memiliki podium ganda di trek seperti ini benar-benar menunjukkan kerja keras yang dilakukan semua orang di sini. “Termasuk hasil kerja keras di Milton Keynes di pabrik kami dan Honda,” ujar dia. Ia menjelaskan Red Bull memutuskan untuk menggunakan strategi two-stop yang penuh risiko. Ia menilai mobil Red Bull cocok dengan kondisi menjelang akhir balapan karena angin menjadi sedikit berkurang dan trek menjadi licin. “Pada akhirnya kami membuat keputusan yang tepat untuk kedua mobil dan senang berada di podium bersama Checo. Kita semua harus menikmati ini selama beberapa hari sampai kita tiba di Austria dan mulai lagi,” ujar dia. Kemenangan tim Red Bull di Prancis ini, kata Rommy, juga disambut gembira oleh penggemar tim maupun konsumen pelumas Mobil 1™ di Indonesia. Apalagi Mobil 1™ baru-baru ini mengembangkan terobosan pelumas mesin bekerja sama dengan Honda Research and Development dan Red Bull Racing Honda. Pelumas Mesin Mobil 1™ RB16B yang baru dirancang khusus untuk unit Honda yang baru, membantu menghasilkan tenaga maksimum tanpa mengorbankan perlindungan atau efisiensi bahan bakar. “Podium ganda ini tentunya tidak terlepas dari teknologi yang mendukung performa mobil balap RB16B dengan pelumas mesin Mobil1™. Keunggulan teknologi pelumas ini tersedia dalam rangkaian produk pelumas Mobil1™ dan Mobil Super™ yang tersedia di pasar Indonesia,” tutur dia. Tahun ini ExxonMobil Lubricants Indonesia meluncurkan varian terbaru rangkaian produk Mobil Super™ yaitu Mobil Super™ All in One Protection, Mobil Super™ Friction Fighter dan Mobil Super™ Everyday Protection. Minggu depan paddock akan menuju ke sirkuit asal tim mereka yaitu Red Bull Ring, untuk GP Austria dan GP Styrian akan menjadi sundulan ganda di akhir pekan secara berturut-turut.

Baca juga: Hasil Formula 1 Prancis: Max Verstappen Kembali Kalahkan Lewis Hamilton

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi