Cuaca Panas Hambat Performa Dimas Ekky di Kualifikasi CEV Moto2 Jerez
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Minggu, 22 Agustus 2021 13:00 WIB
Dimas Ekky Pratama. Foto/Instagram
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Rider tanah air Dimas Ekky Pratama mengaku bahwa performanya sedikit terhambat akibat cuaca panas di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada sesi kualifikasi CEV Moto2, Sabtu, 21 Agustsus 2021. Meski begitu, dirinya tetap berhasil masuk posisi 10 besar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pembalap Pertamina Mandalika tersebut diketahui akan memulai balapan malam nanti di peringkat ke-9. Itu ia dapatkan setelah sukses menylesaikan sesi kualifikasi dengan catatan waktu 1 menit 44.109 detik.

Dimas Ekky sebenarnya bisa saja mendapatkan posisi yang lebih baik di grid CEV Moto2 Sirkuit Jerez 2021, asalkan cuaca di lintasan tidak terik. Menurutnya, kondisi ini membuat ia kesulitan untuk memperbaiki posisinya.

“Ini adalah hari yang berat karena suhu yang tinggi, terutama di QP2 di mana kami tidak lagi dapat memperbaiki diri karena panas. Besok saya berharap untuk memulai dengan baik dan mendapatkan kembali posisi di lap pertama,” katanya, dikutip dari Instagram Pertamina Mandalika Stylobike.

Hasil kualifikasi itu dianggap cukup baik bagi sang pembalap. Mengingat dirinya sudah lama absen di lintasan balap, yakni sekitar 1,5 bulan. Istirahat panjang dari kompetisi balap itu terjadi karena sang rider mengalami kertelambatan visa, yang membuatnya absen di seri terakhir.

Dengan memulai balapan di peringkat ke-9, Dimas Ekky diharapkan bisa tampil konsisten dan impresif agar bisa menembus zona lima besar atau bahkan podium. Ia diketahui belum lagi berhasil menembus posisi lima besar dalam lima seri balapan terakhir.

Saat ini dirinya masih berada di peringkat ke-9 klasemen sementara CEV moto2 2021 dengan torehan 47 poin. Ia wajib mendapatkan poin untuk bisa mempertahankan posisinya di 10 besar klasemen.

Baca: Dimas Ekky Berharap Dapatkan Ritme Jelang Balapan CEV Moto2 Jerez

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi