TTI di Slalom 2021
GOOTO.COM, Jakarta - Toyota Team Indonesia (TTI) berhasil memenangkan gelaran MLDSPOT Kejurnas Slalom 2021 seri 2 di Lanud Gading, Wonosari, Yogyakarta. Hasil ini membuat para pembalap TTI berambisi melanjutkan tren positifnya di seri 3 dan keluar sebagai juara Kejurnas Slalom 2021.
Rider TTI, Adrianza Yunial diketahui berhasil memenangkan Kelas F (modifikasi). Dalam kelas ini, semua pembalap yang masuk podium adalah pengguna mobil Agya GR Sport. Selain Adrianza, ada juga Herdiko Setyaputra di podium 2 dan Anjasara Wahyu pada posisi 3.
Pada kelas wanita, Alinka Hardianti berhasil memenangkan balapan dengan menggunakan mobil Toyota Agya Sport. Tak hanya itu, dirinya juga sukses keluar sebagai juara di Kelas Tandem saat berkolaboreasi dengan Adrianza dan Anjasara.
“Selamat kepada seluruh pembalap dan tim TTI yang telah menyelesaikan MLDSPOT Kejurnas Slalom 2021 Seri 2 dengan hasil yang sangat baik dan memperbesar peluang bagi Toyota untuk meraih gelar juara nasional. Kami optimistis TTI dapat kembali meraih gelar juara nasional di MLDSPOT Kejurnas Slalom 2021 yang tinggal menyisakan satu seri lagi,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.
Adrianza menjelaskan bahwa jadwal mepet Kejurnas Slalom menjadi salah satu faktor yang memudahkan TTI untuk memenangkan Kejurnas Slalom 2021. Sekedar informasi, ajang seri 1 dan seri 2 hanya berjarak sekitar satu bulan. Hal inni dianggap memacu tim untuk meningkatkan kinerja kendaraan.
“Saya bersyukur di tengah keterbatasan waktu, tim sanggup meracik setting terbaik pada Toyota Agya GR Sport agar sesuai dengan kebutuhan kami di seri 2 dengan bukti raihan podium juara di Kelas F (Modifikasi), Kelas A3, Kelas Wanita, dan Kelas Tandem sehingga memperbesar peluang kami dalam meraih gelar juara nasional di tahun ini,” kata Adrianza.
TTI sendiri mempercayakan Toyota Agya untuk bertarung di berbagai ajang Slalom. Bahkan dengan mobil ini TTI mampu memenangkan gelar juara nasional Kelas F (modifikasi) selama tiga tahun berturut-turut.
Baca: Juara di Seri Ke-5, Haridarma Manopo Puncaki Klasemen ITCR Max
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.