Persiapkan WorldSBK Mandalika, MGPA Gelar Pelatihan Marshal Hari Ini
Reporter: Antara
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 16 November 2021 15:39 WIB
Penyelenggara dan pembalap IATC 2021 mendatangi penonton di tribun paling barat atau di sekitar tikungan 16 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Mataram, NTB, pada Ahad, 14 November 2021. Balap motor final IATC ditunda sampai pekan depan karena pembenahan pada race control dan marshal. FOTO: Istimewa/M. Nur Haedin
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Mandalika Grand Prix Association (MGPA) dikabarkan menggelar pelatihan Marshal untuk mematangkan persiapan WorldSBK Mandalika pada hari ini, Selasa, 16 November 2021. Terhitung, ada ratusan Marshal yang hadir dalam sesi latihan ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelum memulai latihan, menurut laporan Antara, beberapa Marshal yang ditunjuk sebagai koordinator diberikan arahan terkait tugasnya di lintasan balap. Setelah arahan diberikan, barulah sejumlah Marshal berlatih di Sirkuit Mandalika sesui dengan tugas dan fungsinya.

Pelatihan itu pun dihadiri langsung oleh Direktur Strategis dan Komunikasi MGPA Happy K. Harinto. Dirinya menjelaskan bahwa latihan ini sengaja dihadirkan untuk menyambut gelarang WorldSBK Mandalika 2021.

“Hari ini semua Marshal mengikuti latihan untuk persiapan WSBK Mandalika. Semua harus fokus ketika balapan dimulai sampai selesai,” kata Happy seperti dikutip dari situs berita Antara, Selasa, 16 November 2021.

Sementara itu, Direktur Utama MGPA Ricky Baheramsjah menjelaskan bahwa persiapan Marshal telah menjadi tanggung jawab Ikatan Motor Indonesia (IMI). Ia pun berharap agar tidak lagi mengulang kesalahan seperti yang terjadi saat penundaan Asia Talent Cup 2021 di Sirkuit Mandalika.

“Penyiapan Marshal menjadi tanggung jawab IMI selaku regulator olahraga otomotif di Indonesia. Kami berharap doa dan dukungan dari semua pihak agar semuanya dapat berjalan lancar,” kata Ricky, masih dikutip dari Antara.

Sekedar informasi tambahan, Asia Talent Cup musim ini di Sirkuit Mandalika nantinya bakal dilangsungkan pada 19-21 November 2021. Jadwal ini berbarengan dengan seri balapan WorldSBK Mandalika.

Baca: Tak Ingin Ulangi Kesalahan, MGPA Pastikan WorldSBK Mandalika Berjalan Lancar

ANTARA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi