All New Toyota Avanza, 10 November 2021. (TAM)
GOOTO.COM, Jakarta - All New Avanza dan All New Veloz baru saja diperkenalkan ke pasar otomotif Indonesia di pameran GIIAS 2021. Dalam kesempatan ini tim Tempo dan Gooto.com mendapatkan kesempatan test drive untuk menjajal performanya.
Mobil sejuta umat ini terbilang naik kelas dan jauh lebih responsif dari model sebelumnya. Tampialnnya pun saat ini lebih elegan dengan penyematan sejumlah fitur keselamatan canggih.
Pada kesan pertama, mobil All New Avanza ini tidak memiliki DNA model lama. Dengan kata lain, desain eksteriornya dirombak secara total, mulai dari grill depan, bumper depan, hingga desain lampu utama. Garis bodinya di bagian samping juga terlihat lebih tegas.
All New Avanza diketahui memiliki dimensi yang lebih besar dibandingkan dengan model pendahulunya. Sedangkan pada bagian interiornya, All New Avanza juga berubah secara signifikan dengan desain kabin dan joknya yang lebih premium.
Pada varian tertingginya, mobil baru ini disematkan fitur Toyota Safety Sense (TSS), yang terdiri dari Pre-Collision Warning and Pre-Collision Braking, Pedal Missoperation Control, Lane Departure Warning and Lane Departure Prevention, Lane Keeping Control, Automatic High Beam, Adaptive Driving Beam, dan Front Departure Alert.
Bicara dapur pacunya, All New Avanza memiliki dua tipe mesin, yakni 1NR-VE 1.329cc 4 silinder bertenaga 98 PS dan torsi 12,4 Kgm dan 2NR-VE 1.496cc 4 silinder yang mampu menghasilkan tenaga 106 PS dan torsi 14 Kgm.
Tipe tertinggi All New Avanza 1.5 G CVT TSS diketahui memiliki mesin 1.500 cc. Tenaganya pun juga mengalami peningkatan, yang awalnya hanya 104 PS, menjadi 106 PS. Sedangkan torsi puncaknya mencapai 137 Nm.
Ketika mendapatkan kesempatan test drive di jalanan, tim Tempo dan Gooto.com merasakan sesuatu yang berbeda dengan model Avanza lama. Pasalnya, mobil baru ini tampil lebih responsif, terlebih pada tarikan awal.
Posisi mengemudinya pun juga berbeda dengan versi lama, di mana All New Avanza ini jauh lebih nyaman. Hal itu memungkinkan pengemudi bakal lebih nyaman untuk melakukan perjalanan jauh.
Baca: Perkiraan Harga All New Toyota Avanza, Berkisar Rp 200 Juta-Rp 250 Juta
TEMPO.CO
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.