Ancol Resmi Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Formula E Jakarta 2022, Ini Alasannya
Reporter: Tempo.co
Editor: Rafif Rahedian
Rabu, 22 Desember 2021 12:09 WIB
Petugas berjaga di gerbang Taman Impian Jaya Ancol yang tertutup di Jakarta, Sabtu 14 Maret 2020. Taman Impian Jaya Ancol ditutup selama dua pekan ke depan terkait antisipasi virus corona itu. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Formula E Operation (FEO) dan Federasi Otomotif Internasional (FIA) telah memutuskan Ancol sebagai tuan rumah Formula E Jakarta 2022. Ada beberapa alasan mengapa Ancol ditunjuk sebagai sirkuit Formula E.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Ketua Pelaksana atau Organizing Committee (OC) Formula E Ahmad Sahroni, pemilihan lintasan ini telah melewati serangkaian kajian yang dilakukan FEO dan FIA. Ia menjelaskan bahwa tempat ini dinamis dan merupakan ikon Kota Jakarta.

Selain itu, Kawasan Ancol dianggap tidak akan menganggu akses jalanan umum. Mengingat, tempat ini tertutup sehingga tidak akan menimbulkan kekacauan lalu lintas.

“Baru tadi pagi diberikan persetujuan sirkuit untuk penyelenggaraan Formula E di Jakarta adalah di Ancol,” ujar Sahroni, dikutip Gooto.com dari situs berita Antara hari ini, Rabu, 22 Desember 2021.

Lintasan ini nantinya akan menggunakan nama Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC). Menariknya, sirkuit Formula E Jakarta 2022 ini memiliki bentuk yang mirip dengan kuda lumping.

Direktur Utama PT Jakarta Propertindo Widi Amanasto menjelaskan mengapa sirkuit Formula E Jakarta tahun depan menerapkan gambar kuda lumping. Menurutnya, itu merupakan simbol nasional.

“Filosofi kuda lumping ini adalah nasional, terus masalah ikonik Jakarta di sebelah kanan itu ada Jakarta International Stadium, stadion berkelas internasional yang megah sekali itu sebagai The New Iconic Jakarta,” ucap dia.

Baca: Formula E Jakarta Resmi Digelar di Ancol, Sirkuitnya Berbentuk Kuda Lumping

TEMPO.CO | ANTARA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi