Kata Marc Marquez Soal Sepeda Motor Barunya Usai Tes MotoGP di Sepang
Reporter: Gooto.com
Editor: Wawan Priyanto
Minggu, 6 Februari 2022 07:45 WIB
Aksi Marc Marquez dalam tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia. dok. Repsol Honda Team
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaMarc Marquez kembali menunggangi sepeda motor MotoGP Honda RC213V setelah lama absen karena cidera. Pembalap Spanyol itu tampil dalam sesi tes pramusim hari pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu, 5 Februari 2022.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Juara Dunia MotoGP enam kali itu berada di posisi ke delapan tercepat. "Saya senang bisa kembali ke lintasan setelah cukup lama beristirahat karena cidera," kata Marquez usai menjalani latihan hari pertama dalam video wawancara yang diunggah MotoGP.com.

Menurut dia, sepeda motor Honda RC213V baru untuk musim 2022 mengalami banyak ubahan sehingga memerlukan adaptasi yang menyeluruh. "Setelah mencoba beberapa putaran, sepeda motor baru ini lebih baik dibanding sebelumnya, namun dengan karakter yang sedikit berbera. Saya akan mencoba untuk improve di tes hari kedua," ujar dia.

Marquez mengakui masih agak kesulitan memacu sepeda motor barunya. Hari kedua tes akan digunakan oleh Marquez untuk mencoba memaksimalkan potensi sepeda motornya hingga batas terakhir kemampuannya.

"Hari kedua nanti tidak akan melakukan banyak putaran seperti di balapan, tetapi kami akan mencoba untuk menemukan titik maksimal dari RC213V terbaru," kata dia.

Marquez absen setelah mengalami gegar otak menjelang MotoGP Portugal November 2021. Ia didiagnosa mengidap diplopia atau penglihatan ganda. Kondisi ini juga memaksa Marquez mundur dari seri terakhir MotoGP di Valencia, Spanyol, pada 14 November 2021.

Marc Marquez dijadwalkan kembali mengikuti official test MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, pada 11-13 Februari 2022. 

MOTOGP

Baca juga: Tim Pastikan Marc Marquez Ikut Tes MotoGP di Sepang dan Sirkuit Mandalika

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi