Melihat Masa Pakai Baterai Motor Listrik, Inilah Kuncinya
Reporter: Bisnis.com
Editor: Jobpie Sugiharto
Minggu, 20 Februari 2022 19:16 WIB
Perusahaan Nusa Khatulistiwa akan meluncurkan beberapa model motor listrik, antara lain motor sport listrik K_Series serta sepeda listrik Nusa 2XR (Rigid non Shock Suspension) dan Nusa 2XL (with Shock Suspension). FOTO: Nusa
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Sepeda Motor listrik digerakkan dengan tenaga penggerak baterai yang dapat diisi ulang. Harga baterai motor listrik biasanya mahal.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Harga baterai motor listrik bahkan bisa mencapai setengah dari harga motor. Sebenarnya, berapa lama masa pakai baterai motor listrik?

"Usia pakai baterai motor listrik biasanya 3-5 tahun pemakaian," kata Manager E-Motor Division PT Terang Dunia Nusantara (United Bike) Awan Setiawan yang dikutip hari ini, Minggu, 20 Februari 2022.

Menurut dia, masa pakai baterai motor listrik itu sebatas perkiraan kasar. Banyak faktor yang mempengaruhi masa pakai baterai motor listrik.

Faktor utama yang mempengaruhi masa pakai baterai motor listrik adalah cara pemakaian, misalnya frekuensi baterai dicharge atau diisi daya. Untuk motor listrik United T1800 memiliki baterai dengan 900 cycle atau siklus pengisian.

Awan menerangkan, apabila dalam satu hari pengguna melakukan 1 kali siklus pengisian, usia baterai bisa bertahan 900 hari atau kurang lebih 3 tahun pemakaian.

Sementara itu, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan konversi motor listrik sebanyak 1.000 unit dari sepeda motor mesin bensin pada 2022.

Konversi motor listrik bertujuan mempercepat strategi menuju Net Zero Emission pada 2060. Pada 2021, Kementerian ESDM melakukan konversi 100 sepeda motor. Sedangkan pada 2030, Kementerian ESDM berencana melakukan konversi motor listrik 13 juta unit.

BacaPertamina Produksi Baterai Sepeda Motor Listrik 

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi