Toyota Raize 1.0T GR Sport, Pantai Indah Kapuk, Jakarta, 7 April 2021. TEMPO/Wawan Priyanto
GOOTO.COM, Jakarta - PT Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan penarikan kembali (recall) terhadap 14.777 Unit Toyota Raize hari ini, Jumat, 11 Maret 2022. Penarikan ini disebabkan adanya masalah pada sambungan fender apron depan yang mengganggu kenyamanan pengendara.
Dalam keterangan resminya, TAM mengungkapkan bahwa masalah pada fender apron depan Raize ini menyebabkan timbulnya bunyi abnormal saat mobil melintasi jalan rusak atau bergelombang. Bahkan dalam kondisi tertentu, masalah ini bisa membuat kontrol kendaraan menjadi sulit dikendalikan.
"Aktivitas safety recall ini dilakukan sebagai bentuk komitmen kami dalam mengutamakan keamanan dan keselamatan pelanggan. Kami berterima kasih atas respon yang cepat dan aktif dari pelanggan kami selama ini," kata Vice Presiden Director PT TAM Henry Tanoto dalam siaran pers yang diterima Tempo hari ini.
Adapun unit Toyota Raize yang terlibat dalam penarikan ini adalah tipe 1.0T S CVT, 1.0T G CVT, 1.0T G M/T, 1.2 G CVT, dan 1.2 G M/T, dengan tahun produksi antara November 2020 hingga Oktober 2021 yang dipasarkan di Indonesia.
Konsumen yang kendaraannya terdampak recall ini akan diminta segera mengunjungi bengkel resmi terdekat untuk dilakukan pemeriksaan dan perbaikan. Seluruh proses perbaikan di bengkel tidak dikenakan biaya apa pun alias gratis. Konsumen juga dapat menghubungi Toyota Customer Care (24 jam) di nomor telepon 1-500-315 dan WhatsApp Toyota di nomor 0811-1500-315.
TAM mengungkap permintaan maaf akibat ketidaknyamanan yang ditimbulkan dari penarikan kembali ini. Toyota memastikan seluruh unit yang terdampak ini akan dilakukan pemeriksaan dan perbaikan di seluruh jaringan bengkel Toyota.
Baca juga: TAM akan Umumkan Recall untuk Toyota Raize
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.