Dari kiri: Tompi, Desta, Darto dan Vincent memberikan keterangan kepada wartawan saat peluncuran poster dan trailer film The Pretty Boys Pictures, di Kemang Jakarta, Jumat, 2 Agustus 2019. Film ini dibintangi oleh Desta, Vincent, Imam Darto, Danilla Riyadi, serta sejumlah selebritas lainnya. TEMPO/Nurdiansah
GOOTO.COM, Jakarta - Pecinta otomotif sekaligus publik figur Imam Darto baru-baru ini mengungkapkan ketertarikannya terhadap motor listrik. Menurutnya sepeda motor elektrik memiliki beberapa keunggulan, yang membuat pengguna lebih hemat ketimbang menggunakan motor bensin.
"Saya masih dalam tahap melihat, menjajaki dan mengamati. Sudah mulai naksir ke arah sana," ujar Imam Darto seperti dikutip Gooto.com dari situs berita Antara hari ini, Sabtu, 16 April 2022.
Kendati menaruh ketertarikan terhadap motor listrik, namun Darto juga mengetahui masih adanya kekhawatiran menggunakan motor listrik. Mengingat, saat ini fasilitas kendaraan listrik di Indonesia terbilang masih minim.
"Sekarang kita terbiasa bensin, jika habis, isi jalan lagi. Dan ini (motor listrik) ketika baterai habis bingung. Harus cari colokan dulu, dan misalnya lagi touring in the middle of no where kita harus cari colokan di mana. (Masalah) yang kayak gitu-gitu," ujar dia menambahkan.
Lebih lanjut anggota komunitas sepeda motor Prediksi tersebut mengaku optimistis pada pengembangan kendaraan listrik di Indonesia. Karena menurutnya, mulai terlihat keseriusan pemerintah dan pihak terkait dalam menyambur era elektrifikasi.
"Sekarang sudah banyak berseliweran dan dipakai harian oleh ojek online jadi kenapa tidak (menggunakan motor listrik)," kata Darto menjelaskan.
Perwakilan komunitas sepeda motor listrik Electric Exhibition Dharmawan menjelaskan masyarakat tak perlu khawatir tentang keterediaan infrastruktur. Karena motor listrik sudah bisa dicas melalui soket listrik rumah.
"Infrastrukturnya itu banyak banget sebenarnya. Di rumah, di kamar banyak colokan dan itu tinggal colok. SPKLU (stasiun pengisian kendaraan listrik umum) dari PLN juga sudah banyak," jelas Dharmawan.
Baca: Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Raih Penghargaan World Car of the Year
ANTARA
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.