Klasemen Formula 1: Max Verstappen Naik 4 Peringkat, Hamilton Turun 2 Tangga
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 25 April 2022 14:00 WIB
Pembalap Red Bull, Max Verstappen memasuki pit lane dalam balapan F1 GP Emilia Romagna di Autodromo Enzo e Dino Ferrari, Imola, Italia, Ahad, 24 April 2022. REUTERS//Guglielmo Mangiapane
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaMax Verstappen (Red Bull Racing RBPT) baru saja merampungkan seri balapan Formula 1 Italia pada malam tadi, Minggu, 24 April 2022. Dalam kesempatan ini, ia berhasil tampil gemilang dengan merebut kemenangan keduanya pada musim 2022.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pembalap berkebangsaan Belanda tersebut diketahui menjadi yang tercepat di Formula 1 Italia dengan catatan waktu total 1 jam 32 menit 7.986 detik. Ia berhasil tampil lebih cepat 16.527 detik dari pembalap di peringkat kedua, yakni Sergio Perez (Red Bull Racing RBPT).

Sedangkan dengan pembalap di posisi ketiga, Lando Norris (McLaren Mercedes), Verstappen unggul 34.834 detik. Hasil positif ini pun akhirnya membuat dirinya naik empat peringkat di klasemen sementara F1 2022.

Verstappen diketahui berada di posisi ke-2 dengan raihan 59 poin. Pembalap yang saat ini masih berusia 24 tahun tersebut terpaut 25 angka dari pemuncak klasemen Formula 1 sementara, Charles Leclerc (Ferrari).

Sementara itu, Lewis Hamilton (Mercedes) justru tak mampu mengikuti sang rival. Rider berkebangsaan Inggris tersebut diketahui harus turun dua peringkat di klasemen sementara Formula 1 2022.

Kini Hamilton berada di peringkat ke-7 dengan raihan 28 poin. Penurunan posisi itu terjadi setelah dirinya hanya mampu finis di peringkat ketiga pada balapan Formula 1 Italia 2022. Dengan begitu, ia pulang dengan tangan hampa alias tanpa poin.

Klasemen Sementara Formula 1 2022

Pos.

Driver

Poin

1

 Charles Leclerc

86

2

 Max Verstappen

59

3

 Sergio Pérez

54

4

 George Russell

49

5

 Carlos Sainz Jr.

38

6

 Lando Norris

35

7

 Lewis Hamilton

28

8

 Valtteri Bottas

24

9

 Esteban Ocon

20

10

 Kevin Magnussen

15

11

 Daniel Ricciardo

11

12

 Yuki Tsunoda

10

13

 Pierre Gasly

6

14

 Sebastian Vettel

4

15

 Fernando Alonso

2

16

 Zhou Guanyu

1

17

 Alexander Albon

1

18

 Lance Stroll

1

19

 Mick Schumacher

0

20

 Nico Hülkenberg

0

21

 Nicholas Latifi

0

Baca: Max Verstappen Raih Pole Position di Formula 1 Italia, Hamilton P13

FORMULA 1

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi