Suasana pelepasan Mudik Aman Mudik Sehat Bersama BUMN Tahun 2022 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu, 27 April 2022. Jasa Raharja bersama 25 BUMN lainnya akan memberangkatkan 249 dari 510 bus dengan 5.000 peserta mudik,telah diberangkatkan secara bertahap pada Kamis 28 April sampai dengan Jumat 29 April. TEMPO/ Febri Angga Palguna
GOOTO.COM, Jakarta - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dilaporkan menyiapkan bus gratis selama mudik Lebaran 2022 untuk para mahasiswa. Nantinya angkutan mudik tersebut tidak dikenakan biaya alias gratis.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Gubernur Kepulauan Babel Erzaldi Rosman Djohan. Dirinya menjelaskan bahwa bus gratis itu disiapkan bagi mahasiswa yang mudik melalui jalur Pelabuhan Tanjungkalian Mentok, Bangka Barat, atau yang datang ke Pulau Bangka.
"Khusus mahasiswa yang mudik ke Pulau Bangka, kita bersama Forkopimda memfasilitasi angkutan gratis di bandara,” ujar Erzaldi seperti dilansir Gooto.com dari situs berita Antara hari ini, Rabu, 27 April 2022.
Lebih lanjut dirinya memastikan adanya fasilitas transportasi gratis bagi mahasiswa Pulau Bangka yang kualiah di luar daerah. Langkah ini diambil sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap warganya yang sedang menuntut ilmu.
"Bus ini akan mengantarkan mahasiswa dari Bandara Depati Amir ke kabupaten/kota di Pulau Bangka, yaitu Pangkalpinang, Bangka, Bangka Tengah, Bangka Barat, dan Bangka Selatan," kata dia menambahkan.
Pemprov Babel berencana membantu para mahasiswa mendapatkan pelayanan transportasi darat yang layak dari Pelabuhan Tanjungkalian menuju kabupaten atau kota masing-masing. Mengingat, mudik tahun ini diperkirakan bakal mengalami tingkat kepadatan yang cukup tinggi.
"Khusus masa mudik tahun ini kita akan siapkan masing-masing satu unit armada setiap hari, dengan tujuan Belinyu, Sungailiat, Pangkalpinang, Koba, dan Toboali," kata Gubernur Babel menambahkan.
Baca: Info Mudik Lebaran 2022: Tol Jakarta-Cikampek Dini Hari Tadi Lancar
ANTARA
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.