Enea Bastianini di MotoGP Spanyol, Sirkuit Jerez. (Foto: PT EMLI)
GOOTO.COM, Jakarta - Federal Oil optimistis dengan aksi Enea Bastianini di kompetisi MotoGP 2022. Salah satu sponsor tim pabrikan Gresini Racing tersebut mengaku yakin bahwa sang pembalap bisa komptitif dalam perebutan gelar juara musim ini.
Hal itu disampaikan langsung oleh Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) Sri Adinegara. Dirinya menyambut hasil positif yang diraih Bastianini dan rekan setimnya, Fabio Di Giannantonio (Diggia) pada MotoGP Jerez.
“Hasilnya memang belum sesuai keinginan Enea dan juga Diggia. Tapi, berhasil finis dan membawa pulang poin merupakan usaha yang tak sia-sia, melihat semua pembalap sangat kompetitif di Sirkuit Jerez,” kata dia dalam rilis yang diterima Gooto.com hari ini, Senin, 2 Mei 2022.
Sekedar informasi, Bastianini sendiri berhasil menyelesaikan seri balapan MotoGP Spanyol di peringkat ke-8. Sedangkan Diggia masih kesulitan untuk menembus zona 15 besar sejak awal musim ini. Ia hanya mampu finis di P18 pada akhir pekan kemarin.
“Enea start dari posisi 11 kemudian finis posisi 8, (ini) sudah menunjukkan semangat untuk kembali bersaing di perebutan titel Juara Dunia MotoGP 2022. Sedangkan Diggia sudah memiliki kepercayaan diri yang baik mengendarai Desmosedici GP21 dan tak tertinggal jauh dengan pembalap di depan,” lanjut dia.
Diggia mengaku bahwa dirinya bisa saja mendapatkan peluang untuk merebut poin di MotoGP Spanyol kemarin. Akan tetapi pembalap berkebangsaan Italia tersebut mengalami sedikit masalah di awal balapan.
“Secara keseluruhan balapan berjalan lancar. Sayangnya saya kehilangan beberapa posisi di start, namun bila melihat data, saya sudah bisa lebih baik mengejar ketertinggalan dengan pembalap di depan. Kemungkinan untuk meraih poin sudah tidak jauh lagi, namun kami masih harus terus melakukan penyempurnaan,” kata Diggia.
Rekan setimnya, Bastianini, mengaku bakal bekerja lebih keras di balapan berikutnya. “Saya ingin meninggalkan Jerez dengan hasil baik dan kembali bisa kencang sesuai dengan keinginan saya setiap gelaran balapan,” kata Bastianini.
Baca: Selamat dari Kecelakaan, Valentino Rossi Finis P8 di Balap Mobil GT WCE Inggris
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.