Max Verstappen Justru Marah Usai Memenangkan Formula 1 Spanyol, Ada Apa?
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 23 Mei 2022 13:00 WIB
Pembalap F1 Red Bull Max Verstappen mengangkat pialanya setelah berhasil memenangkan GP Spanyol di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Barcelona, 22 Mei 2022. Verstappen berada di posisi pertama dengan 110 poin setelah memenangi tiga balapan terakhirnya . REUTERS/Albert Gea
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaMax Verstappen baru saja menyelesaikan balapan Formula 1 Spanyol pada Minggu, 22 Mei 2022. Meski begitu, dirinya dilaporkan mengeluarkan amarahnya saat tampil di Sirkuit Catalunya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pembalap Red Bull Racing RBT tersebut diketahui kesal dengan Drag Resuction System (DRS) pada mobil balapnya. Menurutnya, tombol DRS tersebut tidak berfungsi meski telah ditekan berkali-kali.

Situasi ini pun akhirnya membuat tim pabrikan meminta Sergio Perez (Red Bull Racing RBPT) untuk memberi ruang atau membiarkan Verstappen memenangkan balapan Formula 1 Spanyol 2022.

"Kami menyuruhnya untuk tetap tenang dan hanya menekan tombol sekali jika mobil tidak berada di tepi jalan, karena dalam kemarahannya, yang wajar, dia menekan tombol beberapa kali dan kemudian naik dan turun lagi. Itu bisa dimengerti dalam situasi ini," kata konsultan motorsport Red Bull, dikutip dari Speedweek.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa Verstappen menggunakan strategi berbeda di balapan F1 Spanyol. Namun dengan skema yang diperintahkan Red Bull Racing RBPT, sang pembalap bisa keluar sebagai juara.

“Jika dia (Verstappen) bertanya kepada saya, saya akan menjelaskan kepadanya secara rinci bahwa tidak ada solusi lain. Tapi tentu saja itu menjengkelkan di saat yang panas,” kata sang konsultan menambahkan.

Sekedar informasi tambahan, DRS sendiri merupakan sebuah senjata pembalap Formula 1 untuk melakukan overtaking. Dengan sistem tersebut, mobil balap F1 akan mendapatkan speed bosst atau tambahan kecepatan.

Baca: Klasemen Konstruktor Formula 1: Red Bull Rebut Tahta dari Ferrari

SPEEDWEEK

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi