Nilai Transaksi Astra Financial di GIIAS 2022 Capai Rp 1,5 Triliun
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 22 Agustus 2022 16:00 WIB
SEVA hadirkan promo menarik selama GIIAS 2022. (Foto: SEVA)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Astra Financial mencatatkan nilai transaksi yang sangat baik selama gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022. Dalam pameran otomotif tersebut nilai transaksinya dilaporkan mencapai Rp 1,557 triliun.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jumlah tersebut nyatanya meningkat 87,59 persen dibandingkan dengan GIIAS tahun sebelumnya (Rp 830 miliar). Angka itu didapatkan melalui transaksi gabungan dari sembilan unit bisnis Astra Financial, yakni FIFGROUP, Astra Credit Companies (ACC), Toyota Astra Finance (TAF), Asuransi Astra, AstraLife, AstraPay, Maucash, Moxa hingga SEVA.

Informasi tersebut dibenarkan langsung oleh Project Director Astra Financial Tan Chian Hok di pameran GIIAS 2022. Dirinya menjelaskan bahwa pencapaian ini didorong oleh beragam promo menarik yang dihadirkan untuk pengunjung GIIAS 2022.

“Pencapaian transaksi senilai Rp1,557 triliun tersebut tentunya tidak terlepas dari kepercayaan masyarakat akan reputasi dan pelayanan prima dari Astra Financial,” kata Tan Chian Hok dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa Astra Financial mampu melebihi target awal yang diusung untuk pameran GIIAS 2022. Sebelumnya mereka menargetkan nilai transaksi Rp 1,500 triliun. Artinya, Astra Financial melebihi targetnya sebanyak 4 persen di pameran otomotif tahunan ini.

Sekedar informasi, Astra Financial sendiri menawarkan promo ACC dan TAF untuk pembiayaan kendaraan roda empat. Sedangkan untuk kendaraan roda dua di-handle oleh FIF Group. Untuk asuransi, Astra Financial juga punya Astra Life dan Asuransi Astra.

Program khusus juga diberikan oleh layanan keuangan digital Astra Financial, yakni AstraPay, Maucash, dan Moxa. Sementara itu, SEVA juga berperan dalam memudahkan proses pembelian mobil dengan konsep Financing First dan fitur Instant Approval.

Baca juga: Juara MotoGP Austria, Francesco Bagnaia Akui Ban Depannya Bermasalah

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi