Dominique Aegerter Gabung Tim MotoGP Suzuki Coba Sirkuit Misano
Reporter: magang_merdeka
Editor: Jobpie Sugiharto
Selasa, 6 September 2022 10:18 WIB
Aegerter Dominique. Foto : Instagram
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Suzuki Motor Corporation mengumumkan bergabungnya Dominique Aegerter dalam tim MotoGP yang akan menunggang motor balap Suzuki GSX-RR dalam beberapa balapan di Sirkuit Misano, Italia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pembalap asal Swiss tersebut akan mengendarai Suzuki MotoGP setelah kemenangannya di Piala Dunia FIM Enel MotoE. Ia akan menggantikan Joan Mir yang cedera selama dua hari pengujian di pantai Adriatik.

"Ini adalah berita besar bagi saya dan tentu peluang besar dengan mengendarai Suzuki Factory Team dan menguji motornya," kata Dominique Aegerter, dikutip hari ini, Selasa, 6 September 2022.

Aegerter, 31 tahun, menikmati karir sukses di dunia balap roda dua. Ia menjalankan empat musim terhormat di kelas Moto3 dan 11 musim di Moto2. Aegerter kemudian beralih ke World Supersport (WorldSSP), yang dimenanginya pada 2021.

Dominique Aegerter berkompetisi di Piala Dunia FIM Enel MotoE sejak 2020. Dia bahkan menang di Misano akhir pekan lalu. Dia pun pernah berkompetisi dalam balapan ketahanan dan finish di podium dua kali di Suzuka 8 Hours, yang satu di antaranya menunggang GSX-R1000.

"Mengendarai mesin motor MotoGP Pabrik adalah sesuatu yang sangat ingin saya coba, jadi saya tidak sabar untuk besok dan menikmati kesempatan itu," tambah Aegerter.

Pemimpin Proyek Suzuki Shinichi Sahara mengatakan mereka akan kedatangan tamu istimewa, yakni Dominique Aegerter, dalam pengujian di Sirkuit Misano.

"Ini kesempatan baginya untuk mengendarai motor kami," tutur Shinichi Sahara.

KHOLIS KURNIA WATI | JOBPIE

Baca: Klasemen WorldSSP 2021: Odendaal Dekati Dominique Aegerter

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi