Logo Honda
GOOTO.COM, Jakarta - Honda Motor Company telah mengumumkan rencananya untuk mengembangkan motor balap berbasis listrik melalui Honda Racing Corporation (HRC). Rencana tersebut disampaikan dalam acara konferensi pers pada 12 Desember 2022.
"Kami akan menjajaki kemungkinan untuk memperkenalkan kendaraan listrik dalam balapan sesungguhnya, di mana kami berkompetisi," kata Direktur dan Senior Managing Executive Officer Honda Shinji Aoyama, dikutip dari Rideapart hari ini, Rabu, 14 Desember 2022.
Aoyama juga mengungkapkan bahwa Honda telah melakukan penelitian dan pengembangan teknologi netralitas karbon sambil secara proaktif memanfaatkan bidang olahraga motor. Ke depannya, Honda juga berinisiatif untuk menggunakan teknologi tersebut dalam setiap aktivitas balapnya.
Honda telah terlibat dalam olahraga balap motor sejak awal keberadaannya, bahkan bisa dibilang balap motor sudah menjadi DNA Honda. Oleh sebab itu, Honda mengaku sangat terbuka untuk mengembangkan kendaraan listrik di berbagai segmen, termasuk untuk motor balapnya.
Sayangnya belum ada informasi terkait proyek motor balap listrik Honda ini. Di tahun depan, kemungkinan Honda akan memfokuskan diri untuk pengembangan mesin balap listriknya ini dan belum akan mengambil bagian dalam balapan apapun.
DICKY KURNIAWAN | RIDEAPART
Baca juga: Honda New Civic Type R TCR Bakal Debut di IMSA Michaelin Pilot Challenge
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.