Hino500 Series FM340TH ABS sebagai andalan baru Pertamina. (Foto: Tempo/Kusnadi)
GOOTO.COM, Jakarta - Hino500 Series FM340TH ABS menjadi perwakilan dari 6 model Ultimate Safety Model saat diluncurkan di Jakarta, 18 Januari 2023, oleh PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI). Produk terbaru dari Hino ini sudah siap digunakan bagi para pelaku usaha.
Keunggulan di kelasnya adalah system pengereman Anti-lock Braking System (ABS). Fitur ini mencegah ban terkunci ketika dilakukan pengereman secara mendadak dan berfungsi menjaga traksi atau daya cengkram ban, sehingga kendaraan dapat tetap dikendalikan dan lebih aman. ABS sendiri merupakan salah satu persyaratan yang harus dipenuhi sebuah truk yang digunakan oleh perusahaan pendistribusian bahan bakar minyak.
Hino500 Series Ulimate Safety Model hadir dilengkapi lampu Daytime Running Light (DRL) LED untuk meningkatkan visibilitas truk agar mudah terlihat oleh pengendara lain dalam mendeteksi keberadaan truk. Adanya lampu DRL, maka kecelakaan dalam berkendara bisa dihindari dan pengguna jalan lain bisa aman dalam berkendara.
Hino500 Series Ultimate Safety Model sudah menata interior lebih nyaman dengan penyejuk kabin. (Foto: Tempo/Kusnadi)
Tak ketinggalan sirkulasi di bumper depan telah ditata ulang agar mendukung aerodinamika dan membantu pendinginan mesin lebih optimal ketika melaju konstan di jalur bebas hambatan. Diyakini juga memenuhi standar regulasi dari Pertamina.
Cabin tilt safety menjadi hal penting, agar saat melaju kabin tetap terkunci dengan baik. Memastikan terkunci dengan baik, dihadirkan peringatan suara di kabin apabila tak terpasang sempurna.
On Road Cabin juga telah ditata dengan apik agar pengedara bisa lebih nyaman selama berkendara jauh. Kenyamanan dihadirkan melalui sistem penyejuk kabin, sehinga pengedara lebih terlindungi dari paparan udara kotor. Central door lock membantu keamanan ketika mulai melaju, sehingga bisa lebih aman ketika berkendara di jalur padat atau wilayah yang menuntut keamanan tinggi. Ada power window untuk pengendara dan penumpang, memudahkan buka tutup jendela.
Mesin Hino500 Series sudah memiliki standar emisi Euro 4 yang mendukung pemerintah dalam menekan emisi gas buang dan juga penggunaan bahan bakar lebih efisien. Ketangguhan dapur pacu ini diklaim mampu beroperasi di lapangan selama 24 jam hingga 7 hari tanpa henti, bahkan di bawah kondisi ekstrem.
Perihal mesin diesel dari Hino500 Series FM340TH ABS ini memiliki tipe P11C-WIN, kapasitas 10.520 cc sudah didukung turbocharger, intercooler dan common rail. Tenaga di atas kertas 350 PS pada 2.100 rpm dan torsinya 1.314 Nm pada 1.500 rpm.
Hino500 Series FM340TH ABS berjarak sumbu roda 3.480+1.350 mm, radius putarnya 7,6 meter. Ukuran ban 295/80 R22,5 inci. (Foto: Tempo/Kusnadi)
Mampu melaju di jalur bebas hambatan dengan cepatan maksimal 103 kpj. Perihal kelincahannya bermanuver di tempat sempit, meski berjarak sumbu roda 3.480+1.350 mm, radius putarnya 7,6 meter. Ukuran ban 295/80 R22,5 inci.
Memiliki total panjang kendaraan 7.100 mm, lebar 2.490 mm, dan tinggi 2.850 mm. Jarak pijak roda depan hadirkan 2.050 mm dan untuk roda belakang1.860 mm. Jarak kabin ke sumbu roda belakang mencapai 3.425 mm.
Bagian suspensinya untuk depan gunakan Rigid axle ditambah pegas daun semi eliptic, sendangkan untuk belakang memakai tipe trunnion, rigid axle dengan pegas daun semi eliptic. Total berat kosong Hino500 Series FM340TH ABS ini mencapai 8.390 kg dengan kemampuan angkut 46.000 kg.
Baca juga: Toyota Kijang Innova Zenix Enteng Melibas Jalur Menanjak Temanggung
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto