Francesco Bagnaia. (Ducati)
GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap tim Ducati Lenovo yakni Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini sudah bersiap memulai musim pra-musim MotoGP 2023 yang digelar di Sirkuit Sepang Malaysia, Jumat, 10-12 Februari 2023.
Desmosedici GP23 yang sudah dipersiapkan untuk musim 2023, akan dieksplorasi selama tiga hari untuk mendapatkan detail terbaik dari komponen.
“Senang bisa kembali ke sirkuit bersama Ducati Desmosedici GP. Saya telah berlatih sepanjang musim dingin, lebih serius berlatih untuk musim ini,” kata Bagnaia.
Bagnaia menambahkan bahwa ada tiga hari latihan yang sangat penting. “Akan banyak yang akan kita lakukan, tenbtunya akan sangat penting mendapatkan setelan tepat untuk hindari banyak masalah. Berharap cuaca akan di pihak kita, memungkinkan kita mengolah waktu sebaik mungkin,” ujar Juara Dunia MotoGP 2022 ini.
Enea Bastianini 2023. (Ducati)
Sementara itu Enea Bastianini mengungkapkan sudah tak sabar ingin segera memijakkan kaki di lintasan. “Akhirnya kembali lagi ke sirkuit untuk lakukan pengetesan pertama tahun 2023, senang sekali. Ada tiga hari yang krusial, sekaligus membuat saya lebih jauh mengenal tim baru saya, meskipun sudah kenal di sesi latihan Valencia tahun lalu,” ujar dia.
“Bagnaia dan saya akan bekerja sama untuk kita bisa lebih jauh dengan program tes ini dan bisa secara cepat mengidentifikasi cara cepat untuk pengetesan berikutnya di Portugal, sekaligus menjadi seri pembuka di Portimao, Portugal,” ujar Enea Bastianini.
Baca juga: Praga ZS 800 Bangkitkan Lagi Motor Legendaris
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.