Lewis Hamilton kuci posisi 5 di F1 Arab Saudi 2023 menjauh dari kejaran dua pembalap Ferrari. (Foto: Mercedes)
GOOTO.COM, Jakarta - George Russell dan Lewis Hamilton berhasil finis posisi empat dan lima di F1 Arab Saudi 2023, Minggu malam 19 Maret. Mercedes-AMG W14 cukup membuatnya bangga, setidaknya finis di depan para pembalap Ferrari, meskipun harus kalah dari Aston Martin dan tertinggal jauh dari dua pembalap Red Bull Racing.
George Russell mengatakan usai balapan, “Ketika Anda melakukan kerja keras dan itu membuahkan hasil, Anda merasa puas. Kami finis di depan kedua Ferrari berdasarkan prestasi hari ini dan kami tahu memiliki performa yang kian membaik.”
“Ketertinggalan jarak berbanding Red Bull masih cukup besar, tetapi kami akan mengambil hal positif dari akhir pekan, terus berjuang sekuat tenaga dan fokus pada diri kami sendiri,” ujar George Russell yang terpaut hingga 25,866 detik di garis finis dari Sergio Perez yang memenangkan balapan.
George Russell pegang trofi posisi 3 F1 Arab Saudi 2023, tapi harus dikembalikan lagi ke Fernando Alonso. (Foto: Mercedes)
“Balapan yang menarik. Setelah muncul Safety Car, saya mengganti menggunakan ban keras dan Lewis berada di belakang gunakan kompon medium. Dia memiliki kecepatan yang sedikit lebih tinggi di awal, tetapi saya tahu kecepatan saya akan datang di akhir," kata George Russell.
Perihal batalnya penalti Fernando Alonso, sehingga trofi posisi tiga yang sempat dipegang George Russell dikembalikan lagi ke Alonso, dirinya mengatakan, “Fernando pantas naik podium hari ini dan saya senang dengan posisi 4. Saya tidak terlalu mengeluh tentang membawa pulang trofi, dan kami akan mengambil poin ekstra!”
Lewis Hamilton usai balapan mengakui puas mendapat beberapa poin bagus sebagai tim hari ini. “George finis posisi bagus dan saya bisa bergerak maju dari ketujuh ke kelima, setidaknya cukup kompetitif,” kata dia.
Mercedes-AMG Petronas di F1 Arab Saudi 2023 terapkan strategi ban untuk kejar podium. (Foto: Mercedes)
“Jika catatan waktu kualifikasi lebih baik mungkin saya bisa mendapatkan hasil yang lebih baik, tetapi setidaknya kami masih dapat beberapa poin. Setelan mobil saya akhir pekan ini menjadi masalah terbesar yang saya hadapi. Saya salah di kualifikasi dan juga tidak bagus sepanjang balapan, jadi saya kesulitan di balapan ini,” beber Hamilton.
Strategi menggunakan kompon Hard di F1 Arab Saudi 2023 nyatanya Safety Car keluar, jadi Lewis Hamilton harus masuk pit untuk mengganti strategi kompon Medium. “Kami baru saja berhasil membuat mediumnya berfungsi, tetapi balapannya masih panjang. Ban tidak mengalami degradasi seperti di Bahrain. Kami tak tertinggal jauh dengan pembalap di depan dan senang finis di lima besar, di atas Ferrari. Ada banyak hal yang harus dikerjakan tetapi ada hal positif yang bisa diambil dari akhir pekan ini,” bangga Lewis Hamilton.
Pilihan Editor: Drama Podium ke-100 Fernando Alonso di F1 Arab Saudi 2023
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto