Jeep Wrangler model terbaru tahun 2024 sudah ditampilkan dan diklaim semakin sempurna. (Foto: Jeep)
GOOTO.COM, Jakarta - Jeep Wrangler model terbaru tahun 2024 sudah ditampilkan dan diklaim semakin sempurna dalam kemampuan menerobos jalur offroad dengan tetap mempertahankan otentik Jeep grille tujuh kisi.
Jeep Wrangler Rubicon ditawarkan Factory Warn Winch yang mampu menarik beban hingga 3,6 ton lebih, rasio crawling 100:1 dan penggerak belakang Dana 44 HD Full Float solid, memungkinkan kendaraan bisa membawa barang hingga 2,2 ton.
Pilihan model Willys dihadirkan ban lebih lebar, tongkrongan terlihat gagah berkat ground clearance mencapai 320 mm, fender flare lebih tinggi, dan meningkatkan traksi.
Jeep Wrangler 4xe ditawarkan Factory Warn Winch yang mampu menarik beban hingga 3,6 ton lebih. (Foto: Jeep)
Eksterior Jeep Wrangler tetap mempertahankan ikonnya, dibuat terobosan berupa antena tersembunyi di kaca depan, ada 10 pilihan desain pelek dan pilihan multiple open-air, termasuk eksklusif Sky One-Touch powertop.
Interior juga telah disempurnakan dengan pilihan material terbaik untuk kenyamanan dan utilitas penggunanya. Jok depan sudah 12 way power adjustable. Panel instrumen terbaru sudah ada Uconnect 5 dan layar infotainment berukuran 12,3 inci, bisa terkoneksi secara wireless Apple CarPlay dan Android Auto.
Terdapat kamera offroad membantu mempermudah lewati jalur ekstrem. (Foto: Jeep)
Peningkatan keselamatan sudah disertakan versi standar berupa side curtain airbag untuk baris penumpang depan dan belakang, serta forward collision warning (Sport S ke atas). Kemudian advanced cruise control dengan stop ada di tipe Sport S dan ke atas.
Dua pilihan baru untuk menarik konsumen Jeep Wrangler adalah Sport S 4xe menjadikan PHEV paling terjangkau harganya di Amerika. Model elektrifikasi ini ditawarkan 4xe Power Box, empat colokan tenaga 120 volt berkekuatan 30 ampere.
Kemudian ada Rubicon X, posturnya lebih jangkung berkat pemakaian ban diameter 35 inci, mesin pilihan 2.0 dan 3.6 liter. Sudah ada kamera offroad dan bumper baja. Jeep Wrangler juga untuk kali pertama disematkan Trails Offroad yang akan menampilkan logo 62 Jeep Badge of Honor di layar Uconnect 5.
Jeep Wrangler 4xe lebih tangguh. (Foto: Jeep)
Pada penghujung tahun 2025, Jeep di seluruh Amerika Utara akan seluruhnya dipadukan tenaga listrik. Pada tahun 2030, 50 lansiran Jeep di Amerika Serikat akan sepenuhnya bertenaga listrik.
“Jeep Wrangler adalah tipikal petualangan sejati, mewujudkan semangat dan jiwa merek Jeep,” ujar Christian Meunier, CEO brand Jeep. “Sejak diperkenalkan, kami telah menjual hampir 5 juta Wrangler di seluruh dunia, menetapkan level baru kemampuan 4x4 di setiap generasi baru.”
Christian Meunier menambahkan, “Hari ini, kami meningkatkan standar sekali lagi dengan menggabungkan Wrangler paling mumpuni hingga saat ini, dengan lebih banyak fitur teknologi, kenyamanan, dan keselamatan. Ini adalah kombinasi tanpa kompromi yang ditingkatkan dengan kebebasan memilih dari empat powertrain yang berbeda, termasuk 4xe elektrifikasi kami, yang merupakan PHEV terlaris di Amerika.”
Tahun 2024, Jeep Wrangler makin lengkap pilihan bagi konsumen. Mulai dari Sport, Willys, Sahara, High Altitude, Rubicon, dan Rubicon 392. Pilihan powertrainnya adalah:
- 2.0-liter turbocharged PHEV 4xe: 375 hp dan torsi 637 Nm
- 2.0-liter turbocharged I-4 engine: 270 hp dan torsi 400 Nm
- 3.6-liter V-6: 285 hp dan torsi 352 Nm
- 6.4-liter V-8: 470 hp dan torsi 637 Nm
Selain kemampuan merayap 100:1, Jeep Wrangler ini berani menerabas genangan air setinggi 86 cm. Approach angle 47.4 derajat, Breakover angle 27.8 derajat, dan Departure angle 40.4 derajat.
Pilihan Editor: Nissan Max-Out akan Tampil di Auto Shanghai 2023
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.