Francesco Bagnaia jelang balapan MotoGP Prancis 2023, Minggu, 14 Mei 2023. (Foto: Ducati)
GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia dinyatakan alami retak di pergelangan kaki kanan, Minggu petang, 21 Mei 2023. Hasil tersebut diumumkan setelah pemeriksaan lebih lanjut di rumah sakit wilayah Misano, Italia.
Nyeri tak berkesudahan hingga sepekan di dekat bagian mata kaki kanan dikeluhkan Juara Dunia MotoGP 2022.
Ada keretakan di bagian tulamg talus yang berlokasi di dekat mata kaki kanan. Namun pihak dokter memastikan bahwa nyeri sakit tersebut tak akan membuat Francesco Bagnaia mundur dari balapan di MotoGP Italia yang merupakan seri ke-6 musim MotoGP 2023, pada 11 Juni mendatang.
“Usai balapan dari Le Mans, saya masih merasakan sakit bagian pergelangan kaki,” ujar pembalap yang akrab dipanggil Pecco ini.
Dirinya melanjutkan, “Saya putuskan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan lebih jauh di pusat kesehatan Misano, yang ternyata ditemui keretakan halus di bagian tulang talus.”
Meski begitu dirinya bertekad tak ingin absen di persaingan titel Juara Dunia MotoGP 2023 yang kian memanas antar pembalap Ducati. Sebab hanya terpaut 1 poin dari Marco Bezzecchi, pembalap Mooney VR46 Racing.
Balapan di Mugello masih 18 hari lagi sehingga masih ada waktu untuk pemulihan diri Francesco Bagnaia mengendarai lagi Ducati Desmosedici GP23.
“Cidera ini tak bisa menghalangi saya ikutan seri berikutnya di MotoGP Italia,” tegas Bagnaia.
Adapun Enea Bastianini rekan setim Bagnaia juga sudah dipersiapkan juga untuk hadapi MotoGP Italia. Mantan pembalap Gresini Racing tersebut diperkirakan sudah pulih benar pasca insiden dengan Luca Marini di MotoGP Portugal. Bastianini sempat ikut tampil di sesi latihan MotoGP Jerez, tapi menyatakan masih nyeri di bagian tangan kanannya.
Pilihan Editor: MotoGP Prancis 2023: Gagal Finis, Marc Marquez Tetap Nikmati Balapan
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.