Range Rover Autobiography dan SV Ada Layanan Kurasi Personalisasi
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Senin, 22 Mei 2023 14:31 WIB
Range Rover Autobiography dan SV disuguhkan personalisasi bagi para pembelinya. (Foto: Land Rover)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaRange Rover Autobiography dan SV disuguhkan personalisasi bagi para pembelinya, dengan kurasi individu mencapai 391 pilihan warna interior dan 230 warna eksterior. Tentunya menjadikan mobil mewah asal Inggris ini melaju lebih anggun sesuai selera konsumen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Layanan SV Bespoke ini sebagai personalisasi konsumen, menjadikan Range Rover Autobiography dan SV miliknya terlihat unik. Peminat bisa memilih langsung di Inggris, mengunjungi perwakilan diler di tiap negara, bahkan bisa memilih secara online sebagai layanan eksklusif virtual.

Range Rover Autobiography dan SV ada pilihan pelek dan warna khusus. (Foto: Land Rover)

“Range Rover identik dengan eksklusivitas dan kemewahan. Sekarang, adanya layanan khusus SV Bespoke yang baru, kami dengan hormat mengundang klien untuk menjadi pencipta kendaraan mereka yang benar-benar unik – memilih hasil akhir yang mereka inginkan dan dipandu oleh tim Desain kami. Dengan memadukan personalisasi yang ditingkatkan dengan kehalusan tiada tara dan kemampuan yang tak tertandingi, Range Rover terus menghadirkan kemewahan modern terbaik,” ujar Geraldine Ingham, Managing Director Range Rover.

Setiap kendaraan yang sudah selesai menjanjikan keunikan seperti pembuatnya, meskipun kombinasi desain pilihan yang dipilih oleh tim Range Rover Design tersedia untuk membantu klien mewujudkan impian mereka.

Range Rover Autobiography dan SV ada kurasi individu mencapai 391 pilihan warna interior. (Foto: Land Rover)

Jajaran powertrain Range Rover ekstensif juga telah ditingkatkan. Mesin plug-in hybrid electric bertenaga dan efisien menampilkan motor listrik terbaru 160kW, jika digabungkan dengan mesin bensin Ingenium enam silinder 3.0 liter, menghasilkan tenaga 550PS dan 460PS masing-masing di P550e dan P460e – naik dari 510PS dan 440PS.

Akselerasi juga meningkat untuk melaju 0 hingga 100 kpj dengan murni listrik hanya perlu waktu 5 detik. Bila menggunakan perpaduan mesin dan listrik, P550e juga tembus 5 detik.

Layar 13,1 inci ditawarkan di Range Rover Autobiography dan SV. (Foto: Land Rover)

Diberikan pula pilihan terbaru Range Rover SV dengan jarak sumbu roda lebih panjang. Memperkenankan peminatnya secara spesifik mendesain tatanan empat tempat duduknya. Disuguhkan pilihan SV Signature Suite dan tenaga listrik efisien mewakili puncak kemewahan dari Range Rover.

Range Rover Autobiography dan SV sudah diberikan standar generasi terbaru layanan hiburan Pivi Pro. Memberikan kebebasan pelanggan untuk mengeksplorasi layar sentuh berukuran 13,1 inci.

Perihal harganya di Inggris, mulai dari  Rp 1,92 miliar.

Pilihan Editor: Range Rover SVR Generasi Terbaru Bakal Gunakan Mesin BMW X5 M

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi