Harley-Davidson X440. (Foto: Hero MotoCorp)
GOOTO.COM, Jakarta - Harley-Davidson X440 sudah dirilis harganya, dibuat berkompetisi dengan motor produksi India dengan harga terjangkau yakni 2.29 lakh rupee atau setara Rp 42 jutaan.
Dikutip dari Rushlane, Harley-Davidson X440 merupakan produk hasil kerja sama dengan merek roda dua asal India, Hero MotoCorp. Moge ini tersebut diluncurkan di Tanah Barata melalui seremoni meriah.
Pada peluncurannya turut dihadiri Executive Chairman Hero MotoCorp, Pawan Munjal dan Chief Executive Officer Harley-Davidson, Jochen Zeitz. Keduanya bahkan sempat menunggangi kendaraan tersebut.
Secara desain, Harley-Davidson X440 dibuat mirip XR 1200 yang telah meluncur lebih dulu. Kendaraan tersebut dipastikan bakal menantang moge murah lainnya buatan Royal Enfield dan Benelli.
Pabrikan juga memberikan sentuhan klasik melalui desain lampu yang membulat sempurna, kemudian sepasang spion dengan desain serupa dan selongsong knalpot yang dirancang tegak lurus. Kendaraan tersebut terlihat seperti motor neo-retro yang cocok digunakan di wilayah perkotaan.
Harley-Davidson X440 dibekali sejumlah fitur kekinian, misalnya pencahayaan full LED, panel instrumen digital yang bisa terhubung ke ponsel melalui koneksi Bluetooth, soket USB, dan rem dual cakram dengan teknologi ABS berkanal ganda.
Soal mesin menggunakan 440cc bersilinder tunggal dengan muntahan tenaga maksimum 27 hp dan torsi puncak 38 Nm. Performa tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 6-percepatan.
Pilihan Editor: Harley-Davidson Hadirkan Mesin Besar untuk Model Touring
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.