Bahlil Lahadalia Datang ke Pabrik Chery Automobile di Cina, Ada Apa?
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Sabtu, 22 Juli 2023 09:48 WIB
Menteri Investasi Indonesia/Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia, Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM, Nurul Ichwan, Staf Ahli Bidang Peningkatan Daya Saing Penanaman Modal, Heldy Satrya Putera, Duta Besar Indonesia untuk Republik Rakyat Tiongkok, Djauhari Oratmangun, Penasihat Menteri, Yukki Nugrahawan Hanafi, dan Staf Khusus Menteri Investasi, Rizal Calvary, disambut oleh Yin Tongyue, selaku Chairman Chery Automobile, dan Shawn Xu, selaku Vice President Chery International dan President PT Chery Sales Indonesia kunjungan ke fasilitas produksi mobil Chery di Cina, 19 Juli 2023. (Foto: Chery)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia diketahui mengunjungi pabrik mobil Chery di Cina. Dalam kunjungannya, Bahlil disambut oleh Yin Tongyue, selaku Chairman Chery Automobile, dan Shawn Xu, selaku Vice President Chery International dan President PT Chery Sales Indonesia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pihat Cherry mengajak Bahlil Lahadalia dan rombongan melihat langsung proses produksi mobil Chery. Menurut Shawn Xu, pihaknya sangat bangga dapat menerima kunjungan delegasi Pemerintahan Indonesia di Chery Automobile dan berbagi informasi tentang bagaimana Chery membangun kendaraan yang inovatif dengan kecanggihan teknologi dan desain yang menarik.

"Kami sangat bangga dapat menerima kunjungan delegasi Pemerintahan Indonesia di Chery Automobile dan berbagi informasi tentang bagaimana Chery membangun kendaraan yang inovatif dengan kecanggihan teknologi dan desain yang menarik," kata Vice President Chery International dan President PT Chery Sales Indonesia Shawn Xu dalam siaran persnya, Jumat, 23 Juli 2023. 

Sayangnya tak ada penjelasan rinci terkait tujuan kunjungan dari jajaran Kementerian Investasi, namun    Shawn Xu menyebut termotivasi untuk memajukan industri otomotif Indonesia.

"Kami sangat berterima kasih atas dukungan pemerintah Indonesia yang menjadi motivasi kami untuk terus memajukan industri otomotif di Indonesia dengan menyediakan produk berkualitas tinggi dan memenuhi harapan konsumen yang terus berkembang," sambung Shawn Xu.

Sebagai informasi, merek Chery telah  meramaikan pasar otomotif Tanah Air pada tahun lalu, sempat berencana bangun pabrik sebagai basis produksi setir kanan. Namun hingga saat ini, pabrik Chery di Indonesia belum juga diputuskan.

Sebagai tahap awal, mereka memanfaatkan pabrik PT Handal Indonesia Motor di Bekasi, hanya untuk merakit produknya secara lokal.

Bahkan sebelumnya, Presiden Jokowi, bersama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, serta Menteri Luar Negeri Retno Marsudi telah bertemu Executive Vice President Chery International, Charlie Zhang di Diaoyutai State Guesthouse, Beijing.

Chery berencana melakukan investasi sebesar satu miliar dolar Amerika Serikat, atau setara Rp14,844 triliun yang akan digunakan mendirikan pabrik di Indonesia dengan kapasitas produksi 200 ribu kendaraan.

Pilihan Editor: Chery Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, dan Omoda 5 Ikut GPFE 2023

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi