Podium Sprint Race MotoGP Catalunya 2023. (Foto: Aprilia Racing)
GOOTO.COM, Jakarta - Dua pembalap Aprilia Racing catatkan sejarah di Sprint Race MotoGP Catalunya 2023, berhasil sabet podium ganda. Aleix Espargaro berhasil memenangkan balapan dan Maverick Vinales berada di podium posisi tiga. Sementara peraih pole position, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) berhasil amankan podium posisi dua.
Aleix Espargaro meski start dari posisi dua, Aprilia RS-GP bernomor #41 berhasil mengimbangi Ducati Desmosedici GP23 Francesco Bagnaia, bahkan meninggalkan jarak 1,989 detik di garis finis.
Podium ganda Aprilia ini dipersembahkan untuk mengenang mendiang Roberto Colaninno selaku Chairman dan Chief Executive Officer Piaggio & C. S.p.A. (PIA.MI). Meninggal pada usia 80 tahun, pada 19 Agustus lalu.
“Saya ingin mendedikasikan kemenangan ini kepada mendiang Presiden kami, Roberto Colaninno. Dia akan bangga melihat ke mana kami membawa motornya dan berkat dukungannya kami juga bisa merayakan hasil penting tim. Saya merasa luar biasa hari ini,” ujar Aleix Espargaro.
Mengisahkan balapan Aleix Espargaro mengatakan, “Pecco memulai dengan sangat kuat – sehingga saya berpikir akan tetap berada di belakangnya dan maju ke final. Namun, pada titik tertentu saya memiliki kepercayaan diri untuk menyalipnya dan mengatur kecepatan saya sendiri. Sprint Race hari ini menunjukkan kepada saya bahwa kunci sebenarnya dari balapan adalah ban depan. Bahkan saat ini, kami harus mengelolanya, jadi dengan jumlah lap yang dua kali lebih banyak dan suhu yang lebih tinggi besok, itu akan menjadi sulit.”
Sedangkan Francesco Bagnaia mengatakan, “Saya senang dengan perubahan yang kami lakukan hari ini, Kami hanya perlu mengganti ban belakang, dan motor mulai bekerja kembali seperti biasanya. Kami membuat langkah bagus dalam hal traksi di pintu keluar tikungan, di situlah Aprilia membuat perbedaan.”
Dijelaskan oleh Francesco Bagnaia bahwa, “Penting untuk memahami dengan baik di pagi hari tentang ban belakang untuk balapan Sprint dan di mana kita dapat memperpendek jarak. Besok, akan sulit untuk mengalahkan Aleix Espargaro dan Maverick Vinales, tapi saya akan berusaha pastinya, sedangkan untuk balapan penuh nanti, saya rasa kecepatan kami sama dengan mereka.”
Adapun Maverick Vinales yang mengamankan podium Catalunya mengatakan, “Hasil hari ini luar biasa bagi kami semua. Berhasil menempatkan dua Aprilia di podium sungguh luar biasa. Saya turut berbahagia untuk semua anggota tim dan saya pikir sudah sepantasnya kita mendedikasikannya kepada Roberto Colaninno kita.”
“Saya puas dengan hasil saya meski pada akhirnya saya tidak mampu menyalip Bagnaia. Saya mencoba, tapi dia sangat pandai dalam bertahan saat pengereman dan saya tidak ingin mengambil risiko kontak,” ungkap Maverick Vinales.
Berkat kemenangan di Sprint Race ini, posisi di klasemen sementara Juara Dunia MotoGP 2023 langsung loncat dua posisi, yakni berada di posisi lima dengan 129 poin melewati Johann Zarco dan Luca Marini. Pimpinan klasemen masih dipegang oleh Francesco Bagnaia dengan 260 poin.
Pilihan Editor: Latihan Pembuka MotoGP Catalunya 2023, Aleix Espargaro Tercepat
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.