Petugas membagikan helm kepada pengendara yang tidak mengenakan helm saat sosialisasi tertib berlalu lintas di kawasan Legian, Badung, Bali, Selasa 8 Agustus 2023. Kegiatan yang diselenggarakan Korlantas Polri bersama PT Jasa Raharja itu sebagai kampanye untuk meningkatkan keselamatan berkendara dan menurunkan angka kecelakaan di kawasan wisata Pulau Dewata khususnya bagi wisatawan mancanegara. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
GOOTO.COM, Jakarta - Operasi Zebra 2023 telah digelar selama 5 hari mulai 4-8 September 2023. Hasilnya puluhan ribu pengendara roda dua dan roda empat tercatat melakukan pelanggaran.
Dalam razia tersebut, Polri mencatat sebanyak 10.000 lebih pengendara yang melanggar lalu lintas. Adapun pelanggaran paling banyak dilakukan oleh pengguna motor.
“Pelanggaran lalu lintas mengalami peningkatan menjadi 10.708 pelanggar,” ucap Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan, dikutip dari NTMC Polri, Senin, 11 September 2023.
Lebih rinci, Ramadhan menyebut tilang manual mengalami peningkatan menjadi 9.128 pelanggar. Sementara tilang elektronik atau E-TLE mengalami peningkatan menjadi 1.580 pelanggar.
Meski begitu, Ramadhan menyebut tidak semua pelanggaran langsung dikenakan tilang. Tercatat, ada sebanyak 73.283 pelanggar diberi teguran oleh polisi.
Dia menambahkan, jenis-jenis pelanggar yang mayoritas ditemukan dalam razia kali ini. Menurutnya, sepeda motor menjadi kendaraan yang mendominasi penindakan tilang.
“Terbanyak roda dua, tidak menggunakan helm SNI sebanyak 14.378 pelanggar, marka jalan 6.087 pelanggar dan melawan arus sebanyak 3.862 pelanggar,” sambung Ramadhan.
Sementara itu, untuk pelanggaran yang dilakukan oleh pengemudi mobil sebanyak 3.388 pelanggar tercatat tidak menggunakan safety belt, kemudian 3.516 melanggar marka jalan, dan menggunakan handphone saat berkendara sebanyak 157 pelanggar.
Pilihan Editor: Tilang Manual Diberlakukan Lagi, Polri Pastikan Tidak Ada Razia
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.