Curhatan Jorge Martin Pasca Takhta Prematur di MotoGP Mandalika 2023
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Senin, 16 Oktober 2023 09:01 WIB
Jorge Martin di MotoGP Mandalika 2023. (Foto: Red Bull Content Pool)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaBaru sehari Jorge Martin (Prima Pramac Racing) merebut takhta raja MotoGP 2023 dari Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di Sprint Race MotoGP Mandalika, Sabtu, 14 Oktober. Martin harus rela mengembalikannya kembali ke pembalap pabrikan tersebut di Full Race, Minggu 15 Oktober. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Cukup menyedihkan, Jorge Martin yang sebelumnya sudah unggul 7 poin dari Bagnaia, ternyata terjatuh saat memimpin balapan di tikungan 11 dan balapan masih berjalan 15 lap lagi. Padahal dirinya start mulus dari posisi enam hingga sudah memimpin sejauh 3 detik dari pembalap di posisi dua.

Jorge Martin di MotoGP Mandalika 2023. 15 Oktober 2023. (Foto: Red Bull Content Pool)

“Kadang kala kita menang dan kali ini kita belajar! Tak perlu khawatir saya akan tampil lebih baik di balapan berikutnya,” sesal Jorge Martin.

“Terjatuh saat unggul lebih dari 3 detik sangat menyakitkan, tapi kita tak pernah menyerah,” yakin pembalap bernama lengkap Jorge Martin Almoguera.

Di klasemen sementara Juara Dunia Pembalap MotoGP 2023, Francesco Bagnaia berada di puncak lagi dengan 346 poin, unggul 18 poin dari Jorge Martin yang hanya miliki 328 poin.

Pilihan Editor: Menang Sprint Race MotoGP Mandalika 2023, Jorge Martin Geser Francesco Bagnaia

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi