Bos Scuderia Ferrari Incar Posisi 2 Jawara Konstruktor di F1 Abu Dhabi 2023
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Selasa, 21 November 2023 14:00 WIB
Frederic Vasseur, Team Principal Scuderia Ferrari. (Foto: Scuderia Ferrari)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta4 poin terpaut antara Mercedes dan Ferrari di persaingan posisi dua klasemen konstruktor F1 2023. Tentunya tim Scuderia Ferrari akan memanfaatkan momentum peningkatan performa SF-23 usai naik podium di F1 Qatar 2023.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Frederic Vasseur, Team Principal Scuderia Ferrari mengakui bahwa balapan pertama di Las Vegas kali ini memberikan pertunjukan yang diharapkan semua orang. 

“Selamat untuk Formula 1 karena ini adalah salah satu balapan terbaik musim ini. Dari sisi kami, ada beberapa aspek positif, meski bukan balapan sederhana dengan Safety Cars, duel seru, dan overtake luar biasa. Kami mencetak poin bagus dan tidak jauh dari kemenangan dengan Charles Leclerc yang pantas mendapatkan hasil itu,” beber Frederic Vasseur

Dirinya mengungkapkan kemampuan SF-23 yang mampu mengimbangi Red Bull tiga kali menyalip dalam balapan dan performa bagus dengan kedua mobil tersebut mengingat Carlos Sainz Jr. melakukan comeback yang hebat setelah akhir pekan yang sulit dengan apa yang terjadi di FP1, penalti, dan putaran di awal.

“Charles Leclerc telah mengerahkan segalanya untuk membawa pulang kemenangan karena kami telah menjaga ban di awal dan kemudian kami menyalip Max di trek,” kata dia. 

Lebih jauh dirinya menerangkan bahwa, “Safety Car tidak membantunya, karena ia kesulitan mengatasi masalah setelah restart tetapi mampu mengatasinya dan pada tahap penutupan, ia kembali sangat kompetitif, hingga menyalip Perez untuk posisi 2.” 

Frederic Vasseur menegaskan, “Saya rasa Charles Leclerc memberikan salah satu performa terbaik dalam karirnya hari ini, sementara Carlos juga tampil sangat kuat di paruh kedua balapan.”

“Kami harus menjaga momentum ini menghadapi F1 Abu Dhabi, kedua pembalap melakukan pekerjaan yang luar biasa dan saya yakin kami bisa mengejar Mercedes di Abu Dhabi. Kami menang di Singapura ketika Red Bull tertinggal, namun kali ini kami melawan mereka hingga tikungan terakhir,” jelas Frederic Vasseur.

Di klasemen Juara Dunia Konstruktor F1 2023, sudah dipegang oleh Red Bull Racing dengan total saat ini 822 poin. Sedangkan untuk Mercedes berada di posisi dua dengan 392 poin, dikejar oleh Scuderia Ferrari di posisi tiga dengan 388 poin, terpaut 4 poin.

Pilihan Editor: Hasil F1 Las Vegas: Pembalap Mercedes Berjuang untuk Posisi 2 Titel Konstruktor F1 2023

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi