Raul Fernandez Senang Bisa Tetap Balapan Meski RNF Didepak dari MotoGP 2024
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Jumat, 1 Desember 2023 14:02 WIB
Raul Fernandez di tes pramusim MotoGP 2024. (Foto: Dok. Raul Fernandez)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Dorna Sports memutuskan untuk mencoret CryptoData RNF MotoGP Team dari keikutsertaanya di MotoGP 2024. Tim tersebut dinyatakan telah melanggar Perjanjian Partisipasi berulang kali hingga berdampak pada citra MotoGP.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai informasi, RNF MotoGP Team merupakan tim yang dimiliki oleh orang Malaysia, Razlan Razali. RNF menjadi tim satelit Aprilia yang berpartisipasi di MotoGP 2023.

Sebelumnya, RNF menjadi tim satelit Yamaha pada MotoGP 2022 menggandeng sponsor asal Italia, WithU. Saat itu, RNF diperkuat Andrea Dovizioso dan Darryn Binder.

Jelang akhir musim 2023 kemarin, Komite Seleksi MotoGP yang terdiri dari anggota FIM, IRTA, dan Dorna Sports menjatuhkan vonis kepada CryptoData RNF MotoGP Team. Tim ini dituduh mengalami masalah keuangan hingga memiliki utang ratusan ribu euro.

Masalah tersebut mencuat usai secara mengejutkan Razlan Razali selaku pendiri dan pemegang 40 persen saham RNF, menyatakan mundur sebagai Direktur RNF Racing menjelang seri MotoGP Valencia 2023.

Hilangnya Razlan Razali selaku pendiri dan pemegang 40 persen saham RNF, menyatakan mundur sebagai Direktur RNF Racing menjelang seri MotoGP Valencia 2023.

Hilangnya RNF tentu menjadi pertanyaan banyak pihak soal nasib dua pebalapnya, Raul Fernandez dan Miguel Oliveira.

Dikutip dari Motosan, Jumat, 1 Desember 2023, Meski RNF tak lagi di MotoGP, posisi Raul dan Miguel di MotoGP masih aman. Sebab mereka mendapat kontrak langsung dari pabrikan Aprilia.

Artinya meski RNF atau sponsor utama CryptoData hengkang dari MotoGP, Raul dan Miguel tetap bisa membalap di tim satelit Aprilia dengan sponsor baru.

"Pada akhirnya kami memiliki kontrak dengan Aprilia. Kami adalah pebalap Aprilia. Dan ketika mereka membicarakan semua ini, mereka menenangkan kami. Jadi tidak ada apa-apa, saya sangat bahagia," kata Raul.

Raul juga menyebut tak mau memang target terlalu tinggi pada musim depan. Dia hanya berharap untuk tampil lebih baik dari musim 2023.

"Saya tidak bisa mengatakan satu hal pun mengenai rencana musim depan. Secara umum, tahun ini saya masih kekurangan pengalaman. Saya pikir tahun 2024 akan sangat berbeda, kita akan lihat apa yang terjadi," tukas Raul.

Diketahui, RNF gagal meraih satu pun podium di MotoGP 2023. capaian terbaiknya hanya finis keempat yang diraih Oliveira pada MotoGP Inggris. Sedangkan capaian terbaik Fernandez hadir di MotoGP Valencia dengan finis kelima.

Pilihan Editor: 3 Pembalap Aprilia Tutup Musim di MotoGP Valencia 2023 di Posisi Sepuluh Besar

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi